Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

2026, BYD Bakal Bangun Pabrik Produksi Di Subang, Jawa Barat

BYD pastikan akan bangun pabrik perakitannya di Indonesia pada tahun 2026 mendatang.
Berita - Kamis, 2 Mei 2024 06:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


OTODRIVER - BYD pastikan akan bangun pabrik perakitannya di Indonesia pada tahun 2026 mendatang. Nantinya, merek mobil listrik raksasa asal Tiongkok ini bakal menempatkan fasilitas produksinya di kawasan Subang, Jawa Barat.

Produsen tersebut menyebutkan bakal menggelontorkan uang hingga 1 Miliar USD atau setara dengan Rp 16,2 Triliun. Investasi BYD ini diklaim tidak hanya akan menciptakan ribuan lapangan kerja baru, serta membangkitkan perekonomian komunitas sekitar, tetapi juga meningkatkan transfer teknologi dan keahlian dalam pembuatan EV.

Lini BYD Di Indonesia

"Total investasi kami di Indonesia lebih dari 1 miliar USD (Rp 16,2 triliun). Kalau semua berjalan lancar, target kami 2026 (bisa beroperasi). Untuk kapasitas pabrik, kami menargetkan produksi 150 ribu per tahun," kata Eagle Zhao selaku Presiden Direktur PT BYD Motor Indonesia di arena JIExpo, Kemayoran, Jakarta (30/4).

BACA JUGA

Nantinya, pabrik ini akan memproduksi 3 model mobil listrik yang sudah ditawarkan di Indonesia, yakni BYD Seal, Dolphin, dan juga Atto 3.

Berbeda dengan rival-rivalnya, merek BYD mulai debutnya di Indonesia dengan skema Completely Build Up alias CBU. Tak seperti merek-merek mobil listrik asal Cina lainnya seperti Wuling, MG, dan Chery yang mengejar perakitan dalam negeri agar mendapatkan keringanan khusus dari pemerintah yang tentu berdampak langsung pada harga jual.

BYD memang saat ini menikmati insentif CBU dari pemerintah berupa bebas bea masuk. Akan tetapi, hal ini hanya bersifat sementara dan mereka wajib menjual produknya dengan cara produksi lokal dalam waktu yang sudah ditentukan. (AW).


Tags Terkait :
BYD Pabrik
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
BYD: Sudah Tidak Ada Keterlambatan Delivery Lagi

1 hari yang lalu


Berita
Merek Mobil Cina Bakal Mendominasi 33 Persen Pasar Dunia

2 hari yang lalu


Komparasi
Perbandingan Wuling Cloud EV dengan BYD Dolphin, Mana Yang Lebih Menarik?

2 hari yang lalu


Test Drive
M6 Lakukan Tes Di Indonesia, Segera Jadi MPV Pertama BYD?

5 hari yang lalu


Berita
Tesla dan BYD Bakal Berbagi Baterai Yang Sama, Ini Buktinya

1 minggu yang lalu


VIDEO: Crash Test Xpeng G9 (Euro NCAP)

Berita | 1 minggu yang lalu


Berita
1.500 BYD Sudah Di Stockyard, Siap Dikirimkan Ke Dealer

1 minggu yang lalu


Berita
Wuling Sebar Teaser Calon SUV Listrik Terbaru Mereka

1 minggu yang lalu


Terkini

Berita
Neta S Tertangkap Kamera Dalam Pengujian, Bakal Dijual Rp 300 Jutaan

3 jam yang lalu


Berita
Subaru Forester Generasi Terbaru Bakal Hadir Dengan Mesin Hybrid

5 jam yang lalu


Berita
Harga VinFast VF 5 Resmi Dirilis, Rp 242 juta Di Luar Rental Baterai

6 jam yang lalu


Berita
Beli Ioniq di Hyundai Gowa Cash, Berkesempatan Dapat Ioniq 5 Gratis

8 jam yang lalu


Berita
BMW M5 G90 Resmi Debut Dunia, Bobot Hampir 2,5 Ton

22 jam yang lalu