OTODRIVER - Wuling BinguoEV resmi diperkenalkan di Indonesia, Kamis (16/11).
Mobil listrik ini nantinya bakal menantang beberapa mobil listrik yang telah eksis terlebih dahulu, seperti Neta V dan juga Citroen e-C3.
Mobil ini masih dalam tahap perkenalan dan spesifikasi detil serta harga jual belum dirilis.
Wuling BinguoEV memiliki 2 varian, yakni tipe dengan jarak tempuh 333 km dengan kapasitas baterai 31,9 kWh dan jarak tempuh 401 km dengan kapasitas 37,9 kWh.
Sementara untuk motor listriknya memiliki tenaga sebesar 67 dk dan torsi sebesar 150 Nm dan memiliki top speed 130 km/jam.
Adapun perkiraan harga yang sudah tersebut adalah antara Rp 350-410 juta.
Soal subsidi, Wuling belum bisa menjamin apakah BinguoEV akan mendapatkan subsidi pemerintah atau tidak.
Tapi untuk distribusi kemungkinan baru tahun depan di bulan Februari hingga Maret 2024. (AW).