Beranda Berita

Tidak Seperti XForce, Mitsubishi D:X Concept Akan Berbeda Wujud Pada Produksi Massalnya

Berita
Jumat, 27 Oktober 2023 08:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Berita - Tidak Seperti XForce, Mitsubishi D:X Concept Akan Berbeda Wujud Pada Produksi Massalnya


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Mitsubishi D:X Concept tidak akan memiliki versi produksi masal yang serupa.

Seperti diketahui sebelumnya, Mitsubishi Motors Corporation memperkenalkan mobil konsepnya yang bernama D:X Concept padqa ajang Japan Mobility Show 2023.

Foto - Tidak Seperti XForce, Mitsubishi D:X Concept Akan Berbeda Wujud Pada Produksi Massalnya
Mitsubishi XFC Concept

Namun berkaca dari model-model sebelumnya seperti XForce dan Xpander, kedua mobil ini memiliki wujud yang cukup mirip dengan model konsepnya, yakni XFC Concep dan juga XM Concept.

Namun hal ini dipastikan oleh Mitsubishi tidak akan terulang pada D:X Concept.

BACA JUGA

Sebenarnya ini (D:X Concept) bukan model produksi yang sesungguhnya. Ini dipamerkan untuk ajang JMS 2023.Untuk produksi masal, wujudnya tidak akan seperti ini. Namun mungkin akan ada beberapa bagian yang akan dipertahankan,” ujar Hiroshi Nagaoka selaku Representative Executive Officer Executive Vice President Mitsubishi Motors Corporation ketika diwawancarai di Japan Mobility Show, Tokyo (25/10).

Masih menurutnya, versi nyata dari D:X Concept bakal dilahirkan pada tahun 2030 mendatang.

“Mungkin pada 2030 kita akan melihat model produksi dari mobil ini,” tambah Nagaoka-San.

Nagaoka-San juga menjelaskan bahwa ke depannya D:X Concept merupakan model global dan untuk memasukannya ke Indonesia harus membaca terlebih dahulu seperti apa pasar Indonesia.

“Ini adalah global model maka untuk menantang atau membaca pasar di Indonesia kita bisa membawa mobil ini ke Indonesia nantinya,” tutupnya.

Sebegai catatan, D:X Concept merupakan wujud MPV di masa depan yang diklaim mempunyai daya jelajah di atas rata-rata MPV.

Untuk penggeraknya, D:X Concept memiliki teknologi Plug-in Hybrid yang skemanya mirip dengan Outlander PHEV. (AW).

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Mitsubishi D:X Concept
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
SUV 7-Seater Mitsubishi DST Concept Akan Dirakit di Indonesia? Ini Komentar Mitsubishi

1 hari yang lalu

Berita
Harga Mitsubishi DST Concept Terkuak, Semua Bertransmisi Otomatik Dan Mulai Rp 200 Jutaan

1 hari yang lalu


Berita
Ingat Dengan Destinator ? Inikah Nama Versi Produksi Dari Mitsubishi DST Concept ?

4 bulan yang lalu


Berita
Mitsubishi XForce Berdesain Kuat Dan Punya Fitur Yang Cocok Untuk Indonesia

4 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Haval Xialong Max PHEV Generasi Kedua, Hanya Butuh Tiga Liter Bensin Untuk Jarak 100 Kilometer

7 jam yang lalu


Berita
MG Motor Siapkan Cyber X, SUV Boxy Layaknya Chery J6

8 jam yang lalu


Berita
Mesin V8 Jadi Terobosan Baru GWM, "Pentingnya Sebuah Karakter"

9 jam yang lalu


Berita
Melihat Dan Mencoba Langsung MG5 EV, Adik MG4 EV Yang Canggih Serta Berdimensi Lebih Besar

10 jam yang lalu


Berita
Geely Memperkenalkan SUV Amfibinya Di Auto Shanghai 2025

11 jam yang lalu