Mitsubishi sudah memperkenalkan XFC concept dalam gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023. Kehadirannya pun langsung mencuri perhatian pengunjung lantaran desainnya yang atraktif.
Sampai saat ini PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) belum menginformasikan, kapan model tersebut akan resmi dipasarkan. Namun, desainnya sudah resmi mendapatkan hak cipta.
Dikutip dari laman Direktorat Jenderal Kekayaan dan Intelektual Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Senin 8 Mei 2023 diketahui bahwa ada satu mobil baru Mitsubishi yang resmi memperoleh hak cipta. Wujud dari kendaraan itu memiliki kemiripan dengan Mitsubishi XFC Concept mulai dari bagian depan yang mengusung bahasa desain Dynamic Shield, hingga atapnya yang dibuat transparan dengan bentuk unik.
Sebagai informasi, Presiden Direktur MMKSI, Atsushi Kurita mengatakan perusahaan sedang mempersiapkan produksi dan penjualan untuk produk baru yang diharapkan akan menjadi sesuatu yang sangat menarik untuk pasar Indonesia.
Baca Juga : Bocoran XFC Concept Meluncur Tahun Ini
“Kami akan mengumumkan rencana dalam waktu dekat, dan saya yakin kami dapat segera menyampaikan kabar baik kepada Anda,” ujarnya bulan lalu.
Dengan demikian, dapat diprediksi XFC concept bakal segera diproduksi massal dan dijual untuk pasar tanah air.
Meski begitu, hingga saat ini Mitsubishi belum mau memberi pernyataan terkait kehadiran XFC concept adalah mobil yang sudah didaftarkan atau bukan.