Beranda Berita

Pertumbuhan Ekonomi Meningkat, Pertamina Patra Niaga Jamin Ketersediaan Solar

Berita
Senin, 21 Maret 2022 14:00 WIB
Penulis : Benny Averdi
Berita - Pertumbuhan Ekonomi Meningkat, Pertamina Patra Niaga Jamin Ketersediaan Solar


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero), merupakan badan usaha yang diamanatkan untuk memastikan stok dan penyaluran bahan bakar berjalan dengan maksimal. Salah satu bahan bakar tersebut adalah Solar subsidi.

Pjs. Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting, mengatakan pertumbuhan ekonomi nasional saat ini yang realisasinya di atas 5% pasti akan berpengaruh terhadap peningkatan kebutuhan energi, salah satunya Solar subsidi.

Menyikapi hal ini, Pertamina Patra Niaga akan terus memastikan stok dan menjamin terjaganya proses distribusi dilapangan dengan maksimal.

BACA JUGA

Irto melanjutkan, Pertamina Patra Niaga akan terus memonitor seluruh proses distribusi. Mulai dari Terminal BBM hingga konsumen, untuk memastikan SPBU selalu tersedia untuk bahan bakar bagi masyarakat. Khusus Solar subsidi, kami akan fokus pelayanan di jalur logistik serta jalur-jalur yang memang penggunannya adalah yang berhak menikmatinya.

“Jadi masyarakat tidak perlu khawatir dan tidak perlu panic buying. Pembelian bahan bakar kami imbau untuk tetap sesuai dengan kebutuhan dan untuk tetap hemat dalam penggunaannya mengingat saat ini harga minyak sangatlah mahal,” lanjutnya.

Adapun yang dapat menggunakan Solar subsidi adalah sektor transportasi adalah kendaraan bermotor plat hitam untuk pengangkut orang atau barang, kendaraan bermotor plat kuning kecuali mobil pengangkut hasil tambang dan perkebunan dengan roda lebih dari 6, kendaraan layanan umum (ambulance, pemadam kebakaran, pengangkut sampah), kapal angkutan umum berbendera Indonesia, kapal perintis, serta kereta api penumpang umum dan barang. Seperti tertera pada Peraturan Presiden No 191 Tahun 2014.

“Solar subsidi yang sesuai peruntukannya, sehingga pengguna Solar subsidi akan tepat sasaran dan masyarakat akan makin bijak menggunakan bahan bakar sesuai spek mesin kendaraannya. Untuk pelaku industri dan masyarakat mampu, kami imbau agar menggunakan BBM diesel non-subsidi seperti Dexlite dan Pertamina Dex dan Solar subsidi bisa digunakan oleh saudara kita yang lebih berhak dan membutuhkan,” terang Irto seperti diungkapkan dalam siaran persnya.


Tags Terkait :
Pertamina BBM Subsidi Solar
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Mudik Lebaran 2025
Artikel Terkait


Berita
Harga BBM Pertamina Serentak Turun, Dari Rp 400-700

1 hari yang lalu


Berita
Update Harga BBM 2024, Banyak Penurunan Harga

1 tahun yang lalu


Berita
Daftar Harga BBM Juni 2023, Pertamina, Shell Hingga BP AKR Turun Harga

1 tahun yang lalu


Berita
Bukan April Mop, Harga BBM Indonesia Turun Hari Ini

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Pertamina Kasih Diskon Pembelian BBM Non Subsidi Untuk Pemudik

7 jam yang lalu


Berita
Tanggal 6 April Ada One Way Lagi Buat Arus Balik Di Tol Trans Jawa

9 jam yang lalu


Berita
Sebagian Besar Harga BBM Turun Per April 2025, Berikut Detailnya

16 jam yang lalu


Berita
Chery Tiggo 8 Hybrid Bakal Dijual Dalam Waktu Dekat Dengan Perkiraan Harga Rp 600 Jutaan, Simak Bocorannya

1 hari yang lalu


Berita
Honda Dengan Bos Barunya Kembali Membuka Peluang Merger Dengan Nissan

1 hari yang lalu