Startup baru dalam industri otomotif bernama Olympian Motors mencoba meluncurkan mobil klasik bertenaga listirik melalui model 01.
Seperti dilansir situs carscoops, Olympian Motors ingin menawarkan produk kendaraan listrik dengan teknologi tercanggih, namun tetap mempertahankan desain klasik dan retro.
Olympian mengatakan seluruh interior mobil ini, sudah ramah lingkungan dengan layout dashboard yang sangat minimalis tanpa hadirnya sebuah layar monitor layaknya mobil-mobil listrik pada umumnya saat ini.
Dari segi teknologi Olympian Motors menghilangkan 80 persen dari jumlah tombol sakelar yang terdapat di kokpit pengemudi, menggantinya dengan kontrol berbasis perintah suara.
O1 menggunakan mesin motor listrik penggerak roda belakang dengan dibekali paket baterai 82 kWh memungkinkan jangkauan operasi 490 km untuk sekali pengisian penuh. Kecepatan maksimum mobil ini 257 km/jam.
Mobil listrik ini dijual dengan harga USD 100.000 atau 1,4 miliar rupiah dan Olympian Motors telah mulai membuka pemesanan dengan deposit USD 500 (Rp7,2 juta).