Beranda Berita

HSR Wheel Lahirkan Pelek Bermaterial Forged Berbanderol Rp 70 Jutaan

Berita
Sabtu, 29 Januari 2022 10:45 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Berita - HSR Wheel Lahirkan Pelek Bermaterial Forged Berbanderol Rp 70 Jutaan


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Produsen pelek mobil lokal, HSR Wheel merilis produk terbaru dengan material Forged. Pelek mobil ini masuk pada line-up HRN Series. Yang merupakan signature dari Brand Ambassador Haruns Maharbina.

Dapat dilihat bahwa modelnya timeless dan diklaim memiliki bobot yang cukup ringan. Meskipun ringan, pelek ini tetap kokoh karena dibuat dengan teknik forging. Setiap langkah pembuatannya selalu dicek secara detail dari sisi materialnya.

Foto - HSR Wheel Lahirkan Pelek Bermaterial Forged Berbanderol Rp 70 Jutaan

Haruns Maharbina selaku pencetus konsep velg HRM MH ini menjelaskan, desain tersebut terinspirasi dari sebuah heritage wheels yang tampil klasik dengan mesh spokes-nya.

BACA JUGA

"Untuk HRN MH ini saya bentuk dengan tidak menambahkan banyak lekukan yang mencolok sehingga tampil simple dan ini timeless," ujar Haruns.

Haruns juga menjelaskan spoke mesh pada HRN MH dibentuk deep concave atau melengkung sehingga offset velg ini minus.

Dengan tambahan outer lips yang dibentuk lebar, maka pelek ini berpenampilan agresif, namun tidak meninggalkan gaya klasik-nya.

Finishing pelek yang raw (brushed) membuat tampilan HSR RFG HRN MH ini diklaim cocok digunakan untuk mobil apapun. Sebagai informasi, HRN MH saat ini sudah bisa dipesan melalui dealer resmi HSR Wheel di seluruh Indonesia.

Adapun pelek HSR RFG HRN MH berspesifikasi ring 19 Inci, PCD 5x112, lebar depan 11 Inci ET -30, lebar belakang 12,5 Inci ET -40. Soal harga, pelek mobil besutan HSR Wheel dipasarkan Rp 73 juta satu set.

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
HSR Wheel
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
HSR Luncurkan Dua Pelek Baru Bergaya Sport Dan Retro

10 bulan yang lalu


Berita
HSR Luncurkan Speedster, Pelek Khusus Mobil Berukuran Kecil

11 bulan yang lalu


Berita
HSR Luncurkan Velg Magnesium Super Limited, Super Rare

1 tahun yang lalu


Berita
Gelaran Perdana Indonesia Wheels Day 2023 Sukses Jaring Antusiasme Pecinta Otomotif

1 tahun yang lalu


Berita
Kenapa Jumlah Lubang Baut Pelek Mobil Berbeda?

1 tahun yang lalu


Berita
HSR Wheel Luncurkan HSR BOB, Velg Model JDM

1 tahun yang lalu


Berita
HSR Wheel Rilis Velg Favorit di Indonesia Saat Ini

1 tahun yang lalu


Berita
HSR Luncurkan Dua Pelek Baru Untuk Yang Berjiwa Muda

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Michelin Merilis Ban Baru Yang Ramah Lingkungan, Hemat Hingga 24 Persen

4 jam yang lalu


Truk
Foton eMiler, Truk Ringan Bertenaga Listrik Dengan Harga Paling Murah

5 jam yang lalu


Berita
Melihat Deretan Produk Terbaru Geely Group Yang Berpotensi Masuk Pasar Indonesia Di Markas Besarnya Langsung

6 jam yang lalu


Berita
Haval Xialong Max PHEV Generasi Kedua, Hanya Butuh Tiga Liter Bensin Untuk Jarak 100 Kilometer

1 hari yang lalu


Berita
MG Motor Siapkan Cyber X, SUV Boxy Layaknya Chery J6

1 hari yang lalu