Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Ferrari 296 GTB Resmi Dijual di Indonesia, Simak Spesifikasinya

Berita
Jumat, 15 Juli 2022 13:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Ferrari 296 GTB resmi dijual di Indonesia. Yang menjadi daya tarik supercar ini ialah berteknologi plug-in hybrid dan memiliki dimensi yang compact.

PT Eurokars Prima Utama (EPU) sebagai agen pemegang merek (APM) mobil Ferrari juga sudah membuka pemesanan untuk GTB yang dipersenjatai mesin V6 ini..

BACA JUGA

Eksterior 296 GTB didesain untuk mengutamakan kemampuan aerodinamis mobil. spoiler depan mobil ini mengadopsi desain “tea-tray” yang dapat memecah angin ke bawah mobil ketika sedang dibawa kencang.

Bagian belakang dilengkapi dengan active spoiler untuk memaksimalkan kontrol kendaraan saat sedang melintas di trek lurus maupun menikung. Hal ini yang membuatnya tetap nyaman diajak bermanuver.

Berbicara jantung pacunya, 296 GTB menggendong mesin tipe V6 twin-turbo berkapasitas 2.992 cc dipadukan dengan motor listrik yang mendapat daya dari baterai lithium-ion 7,45 kWh.

Adapun total tenaga yang dikeluarkan 818 hp (654 hp dari mesin konvensional dan 164 hp dari motor listrik) pada 8.000 rpm dan torsi maksimum 740 Nm pada 6.250 rpm.

Tenaga dan torsi yang besar tersebut disalurkan ke roda belakang melalui transmisi otomatis Dual Clutch delapan percepatan.

Dengan tenaga sebesar itu, akselerasi mobil asal Italia ini dari posisi diam hingga 100 km/jam hanya membutuhkan waktu 2,9 detik. Sedangkan dari 0 sampai 200 km/jam dapat dicapai dalam waktu 7,3 detik.


Tags Terkait :
Ferrari 296 GTB
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Berita
Kencan Dengan Ferrari 296 GTB Di Italia

3 minggu yang lalu


Berita
Program Ini Bikin Konsumen Ferrari Bekas Tak Was-Was Lagi

3 minggu yang lalu


Berita
FIRST DRIVE: Ferrari 12 Cilindri, V12 Bertenaga Yang Tetap Nyaman di Jalan Raya

1 bulan yang lalu


Berita
Ferrari Purosangue Dibawa Ke Indonesia, Tapi Jadi Produk Limited

1 tahun yang lalu

Berita
320.000 Unit Mobil Lebih Kena Recall di Korea Selatan, Apa Saja Masalahnya?

1 tahun yang lalu

Berita
Mengintip Koleksi Mobil Mewah Pemain Timnas Argentina

1 tahun yang lalu

Berita
Ancaman Resesi, Ferrari Optimis Pasar Sport Car di Indonesia Tetap Eksis

1 tahun yang lalu


Berita
Harap Bersabar, Beli Ferrari 296 GTS  Inden Sampai 2025

1 tahun yang lalu


Terkini

Truk
Luar Biasa, Truk Rem Blong Minta Darah Lagi !!

8 menit yang lalu


Berita
Neta Tambah Dealer di Jakarta, Bangunanya Bekas Prestige Motorcars di Pluit

10 jam yang lalu


Berita
MUF GJAW 2024 Akan Jadi Tempat Ideal Untuk Belanja Mobil Baru

13 jam yang lalu


Berita
GALERI: Hyundai Tucson (20 FOTO)

15 jam yang lalu


Berita
Hyundai New Tucson Resmi Hadir Di Indonesia, Termahal Rp 743 Juta

15 jam yang lalu