Beranda Berita

Chery Bakal Turun Dengan Kekuatan Penuh di Pameran Perdananya

Berita
Senin, 28 Maret 2022 14:20 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Berita - Chery Bakal Turun Dengan Kekuatan Penuh di Pameran Perdananya


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Chery sudah memamerkan model terbarunya yang dijual untuk pasar Indonesia. Brand asal Tiongkok ini juga sudah mempersiapkan line up anyar, untuk tampil dalam pameran pertamanya di Indonesia International Motor Show 2022.

PT Chery Motor Indonesia mengonfirmasi bahwa sport utility vehicle (SUV) Tiggo 7 Pro dan Tiggo 4 Pro yang akan dipamerkan.

BACA JUGA

"Kami ingin memperkenalkan bukan hanya produk-produk Chery yang sudah banyak dikenal di pasar global, tetapi juga brand values dan rencana korporasi yang akan menjadi bagian dari komitmen kami dalam mendukung industri otomotif Indonesia,” jelas Tao Yong.

Foto - Chery Bakal Turun Dengan Kekuatan Penuh di Pameran Perdananya

Chery sendiri akan memajang beberapa line up di booth mereka seluas 338 m2, termasuk membawa lima unit kendaraan dan mobil listrik.

Dari lini kendaraan SUV, Chery akan membawa Tiggo 8 Pro, Tiggo 7 Pro, dan Skytour. Pada kategori SUV premium, pengunjung bisa melihat langsung Chery OMODA 5, kemudian juga satu unit kendaraan listrik berbasis baterai, Chery EQ1.

Chery juga menyiapkan Tiggo 7 Pro dan Tiggo 4 Pro di arena test-drive IIMS Hybrid 2022. Perusahaan berharap pengunjung dapat merasakan teknologi global, terutama fitur keselamatan Advanced Driver Assistance System (ADAS) yang mencakup Adaptive Cruise Control (ACC), Blind Spot Detection (BSD), Forward Collision Warning (FCW), Automatic Emergency Braking (AEB), Lane Departure Warning (LDW), Door Open Warning (DOW), dan Reverse Tendency Alert (RAT).

Chery Tiggo 4 Pro memiliki fitur keselamatan rem cakram ABS dan Electronic Brake Distribution (EBD), dilengkapi rem parkir elektronik, empat buah airbag, Electronic Stability Program (ESP), Traction Control System (TCS), Roll Stability Control (RCS), Hill Descent Control (HDC), Hill Start Assist (HAS), dan Tire Pressure Monitoring System (TPMS).

Apa kelebihan mobil China dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan, Amerika dan Eropa?

Melihat banyaknya brand China yang hadir di Indonesia. Apa kelebihan mereka jika dibandingkan pabrikan asal negara lain?

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Chery Tiggo IIMS Hybrid 2022
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Tak Melulu Anak Baru, Ini Daftar Brand China Yang Pernah Eksis, Amblas dan Kemudian Hadir Lagi

2 bulan yang lalu


Berita
Daftar Harga CHERY Terbaru (Januari 2025)

2 bulan yang lalu


Berita
Ini Dia Harga Resmi Chery Tiggo 8, Setara Dengan LSUV Jepang

5 bulan yang lalu


First Drive
FIRST DRIVE: Chery Tiggo 8

6 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Support Mudik, Citroen dan Jeep Gelar Layanan Siaga Ramadhan

9 jam yang lalu


Bus
Beli Tiket Resmi Secara Online Lebih Aman, Hindari Lewat Calo

10 jam yang lalu


Berita
Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Dan Yaris Cross Hybrid Paling Banyak Diekspor Saat Ini

11 jam yang lalu


Bus
Tanggal 19 Maret Mudik Gratis Jakarta Tahap II Dibuka, Begini Syaratnya

12 jam yang lalu


Pikap
Toyota Rangga Angkot Kapan Resmi Mengaspal Di Indonesia? Ini Jawaban Pihak Toyota

13 jam yang lalu