Beranda Berita

Tumbuh 39 Persen, Suzuki New Carry Kuasai Segmen Low Pikap

Berita
Senin, 26 April 2021 14:00 WIB
Penulis : Ilham Pratama
Berita - Tumbuh 39 Persen, Suzuki New Carry Kuasai Segmen Low Pikap


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Penjualan Suzuki di bulan Maret 2021 membuat pabrikan berlogo S tersebut semringah. Pasalnya, secara wholesales Suzuki di bulan Maret mencapai 8.669 unit atau naik 88% dibanding Februari. Sedangkan untuk retail sales di bulan Maret mencapai 8.179 unit atau naik 59% dibanding Februari.

Penyumbang terbesar penjualan Suzuki masih dihadirkan New Carry Pick Up. Di mana pikap tersebut memimpin dengan wholesales sebanyak 4.459 unit atau tumbuh 39% jika dibandingkan dengan bulan Februari 2021.

Angka tersebut membuat New Carry Pick Up berhasil menguasai 50,2% pasar kendaraan low pick up. Untuk retail sales, New Carry Pick Up terjual sebanyak 3.798 unit atau tumbuh 15,3% serta berhasil menguasai 50,6% pangsa pasar pada segmen yang sama.

“Peningkatan penjualan di bulan Maret 2021 ini juga menjadi motivasi bagi Suzuki untuk terus berupaya menghadirkan produk serta layanan berkualitas untuk konsumen setia Suzuki,” tutup Donny Saputra, 4W Marketing Director PT SIS.

BACA JUGA

Sebagai catatan, dari data Gaikindo, total angka wholesales nasional di bulan Maret 2021 adalah sebanyak 84.910 unit, meningkat 72,6% jika dibandingkan bulan Februari tahun 2021 yang mencatatkan angka wholesales nasional sebanyak 49.202 unit.


Tags Terkait :
Suzuki New Carry Suzuki Carry Suzuki Suzuki Indomobil Sales Penjualan Suzuki
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Suzuki New Carry Pick Up Kendaraan Multiguna: Dari Angkot Hingga Ambulans

5 tahun yang lalu


Pikap
Suzuki New Carry Pick Up Ditawarkan dengan Harga Mulai dari Rp 135,6 Juta

5 tahun yang lalu


Pikap
Perjalanan Suzuki Carry Di Indonesia, Awalnya Dari Cengkeh Manado

4 tahun yang lalu


Berita
Carry Generasi Terbaru Tak Ada Varian MPV, Suzuki Lakukan ini

5 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Tarif Spesial Bus Double Decker Damri, Ruta Jakarta-Surabaya-Malang Hanya Rp 400 Ribu

39 menit yang lalu


Berita
Melihat SUV PHEV Geely Starwish 7, Bisa Tempuh Jarak Hingga 1.420 KM

1 jam yang lalu


Berita
Cartini Iconic Sunday Drive, Ajang Kumpul Seru Srikandi Para Pecinta Otomotif

2 jam yang lalu


Berita
Deretan Geely Terbaru Yang Diprediksi Nongol Di GIIAS 2025

23 jam yang lalu


Bus
Ini Dia Rute Transjabodetabek Yang Gratis

1 hari yang lalu