Beranda Berita

Jalanan Sumatera Jadi Ajang Pengujian Kualitas Dan Kekuatan Pelek Aftermarket Lokal

Berita
Rabu, 8 September 2021 06:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko
Berita - Jalanan Sumatera Jadi Ajang Pengujian Kualitas Dan Kekuatan Pelek Aftermarket Lokal


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Durabilitas dan kualitas selalu menjadi pertanyaan tersendiri bagi orang yang akan mengganti pelek bawaan kendaraan dengan produk aftermarket. Tak jarang pilihan hanya terbatas pada brand-brand yang sudah mendunia dan brand lokal acap kali tidak mendapatkan panggung.

Hal inilah yang kemudian mengerakkan HSR, salah satu produk pelek aftermarket lokal Indoneisa untuk melakukan pengujian. Salah satu ujian yang dianggap paling bisa menggambarkan kondisi pemakaian pelek di seluruh Indonesia adalah dengan mengadakan pengetesan longterm dengan melakukan roadtrip. Pabrikan pelek ini pun kemudian melakukan roadtrip ke 13 kota di Jawa pada Maret 2021 silam dan kemudian dilanjutkan dengan pengujian lapangan di  bagian barat Indonesia.

Rangkaian pengujian kali ini dengan target terakhir adalah titik 0 Kilometer yang ada di Kota Sabang, Provinsi Daerah Istimewa Aceh. Dan dalam perjalanan menuju destinasi akhir tim yang terdiri atas Aldhy Rais, Community Manager HSR Wheel dan ditemani oleh Nalendra Manggala Yudha menggunakan dua mobil Honda Brio dan BR-V dan melakukan start di Pelabuhan Merak, Banten, Jumat (27/08).

BACA JUGA

Spesifikasi pelek yang digunakan pada Honda Brio adalah HSR Minas ring 15 dan lebar 7 dilengkapi ban Accelera 651 Sport 195/50/15 di depan dan Accelera PHI pada ban belakang. Sedangkan, pada Honda BR-V menggunakan pelek HSR Minas ring 16 dan lebar 7 dibalut ban Accelera PHI-R 205/55/R16.

Kota pertama yang dikunjungi adalah yaitu Bandar Lampung dan kemudian dilanjutkan singgah ke 7 kota di Sumatera. Sembari melakukan pengujian, merekapun menyempatkan singgah di dealer resmi HSR Wheel di kota yang disinggahi. Tentu tidak lupa untuk mencicipi kuliner khas di tiap daerah yang dikunjungi.

“Uji coba pada roadtrip kali ini pasti akan lebih keren dari sebelumnya. Apalagi wilayah Sumatera banyak jalur rusak dan bergelombang,” ucap Aldhy Rais dalam siaran resmi (07/09). “Dalam perjalanan ini, kita akan push dan paksa pelek HSR Minas yang kita pake ini untuk bekerja secara maksimal. Kemudian, kita juga akan bertemu dengan komunitas setempat, ” sambungnya.

Saat ini, tim HSR Wheel berada di Kota Jambi dan akan melanjutkan perjalanan menuju Kota Bengkulu untuk bertemu dengan komunitas setempat dan juga melaksanakan agenda yang terjadwal.

Roadtrip ini tentunya diharapkan dapat memberi bukti kepada seluruh pecinta otomotif di Indonesia bahwa pelek HSR memiliki build quality yang baik dalam melintasi medan jalan yang mulus hingga jalan yang rusak.

Berita dari brand apa yang paling Anda tunggu di Shanghai Auto Show?

Berikan suara Anda pada pilihan di bawah ini.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
HSR Pelek Made In Indonesia
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
HSR Wheel Meriahkan GIIAS 2022, Gelar Lelang Dan Undian

2 tahun yang lalu


Berita
Pelek Forged Jadi Pilihan Bos HSR Wheel, Canggih Dan Juga Ekslusif

3 tahun yang lalu


Berita
Jalanan Sumatera Jadi Ajang Pengujian Kualitas Dan Kekuatan Pelek Aftermarket Lokal

3 tahun yang lalu


Berita
HSR Wheel Siapkan Pelek RAI-S3 Untuk Driffter Nasional

3 tahun yang lalu


Berita
Pelek Bukan Hanya Harus Cantik, Namun Juga Berkualitas

3 tahun yang lalu


Tips
Pelek Aftermarket Ini Mungkin Pas Untuk Raize-Rocky

3 tahun yang lalu


Berita
HSR Wheel Sediakan Pelek Istimewa Untuk Perantik Mobil-Mobil Korting PPnBM

3 tahun yang lalu


Berita
HSR Wheel Hadirkan Pelek Gaya JDM Berlabel Boroko Series

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Deretan Geely Terbaru Yang Diprediksi Nongol Di GIIAS 2025

1 jam yang lalu


Bus
Ini Dia Rute Transjabodetabek Yang Gratis

2 jam yang lalu


Berita
All New Lexus ES EV Debut Di Shanghai Auto Show 2025, Simak Spesifikasinya

3 jam yang lalu


Berita
GWM Tank 300 Diesel Potensial Masuk Indonesia, Siap Lawan Pajero Dan Fortuner

4 jam yang lalu


Berita
Geely Starwish Segera Masuk Indonesia, Pesaing BYD Dolphin Dan Wuling BinguoEV

5 jam yang lalu