Daihatsu resmi menutup sementara jaringan penjualan dan aftersales selama pemberlakuan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar). Namun dealer yang tutup hanyalah yang berada di kota dengan pemberlakuan PSBBB.
Di luar lokasi yang tidak memberlakukan PSBB, dealer Daihatsu masih buka. Dealer pada daerah PSBB tutup sementara sampai kebijakan baru yang berlaku pada daerah tersebut.
Foto: Yulian Lahardi
Berikut adalah dealer Daihatsu yang sedang tutup sementara yang dirilis oleh pihak PT Astra Daihatsu Motor (update 20 April 2020):
- DKI Jakarta (34 Outlet) : Mulai 10 April 2020
- Kota Depok, Kota/Kab.Bogor, Kota/Kab.Bekasi (17 Outlet) : Mulai 15 April 2020
- Kota dan Kab. Tangerang, dan Kota Tangerang Selatan (13 Outlet) : Mulai 18 April 2020
- Kota Pekanbaru (4 Outlet) : Mulai 17 April 2020
- Kota/Kab. Bandung, Kota Cimahi, Kab. Bandung Barat, Kab. Sumedang (11 Outlet) : Mulai 22 April 2020
- Sumatera Barat (3 Outlet) : Mulai 22 April 2020
- Kota Tegal (1 Outlet) : Mulai 23 April 2020
- Kota Makassar (4 Outlet) : Mulai 24 April 2020
- Kota Banjarmasin dan Tarakan (4 Outlet) : Menunggu konfirmasi
Artinya, selain dealer yang berada di lokasi-lokasi tersebut masih buka melayani penjualan ataupun service. Namun dalam operasionalnya, mereka menerapkan sistem shifting untuk sales force dan mekanik untuk mengurangi interaksi di outlet.
Saat ini jaringan dealer Daihatsu memang cukup banyak di Indonesia. Setidaknya pada 2016 PT Astra Daihatsu Motor menyebut jumlah outletnya sejumlah 222 lokasi yang terdiri dari 139 outlet dengan kategori VSP dengan fasilitas penjualan dan purna jual dan 83 outlet dengan kategori V.