Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Tak Hanya Tampilan, Manhart Sulap Supra Menjadi Lebih Buas

Manhart Performance selaku rumah tuning asal Jerman merilis mobil kustom terbaru mereka yang berbasis Toyota Supra.
Berita - Senin, 14 Desember 2020 15:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Manhart Performance selaku rumah tuning asal Jerman merilis mobil kustom terbaru mereka yang berbasis Toyota Supra. Tak hanya tampilan eksteriornya saja yang menjadi ngejreng, namun bagian jantung pacunya tidak luput dari beberapa sentuhan.

Dari sisi eksterior, Toyota Supra garapan Manhart ini telah dibikin lebih ceper. Sebagai finishing, menggunakan balutan warna emas berkilauan, dengan aksen hitam dan merah yang menegaskan kesan sporty.

BACA JUGA

Manhart sendiri merupakan spesialis tuning BMW. Di awal tahun ini, Manhart memang sudah mengumumkan rencananya untuk mengkustomisasi Toyota Supra 'GR450' menjadi 'GR550'.

Sementara di bagian mesinnya, Mesin turbo 6 silinder segaris 3.000 cc Supra mendapat peningkatan di komponen turbocharger. Selain itu, intake udara kini terbuat dari serat karbon, ECU-nya dioptimalkan, radiator berperforma tinggi, serta sistem pembuangan yang menghasilkan suara knalpot yang lebih gahar.

Dengan berbagai peningkatan tersebut, Supra GR550 mampu menghasilkan output tenaga maksimum 542 dk, yang jauh melebihi 443 dk Supra GR450. Torsinya pun meningkat menjadi 770 Nm.

Sebagai perbandingan, Toyota Supra 3.0 2021, yang di-upgrade memiliki output maksimum 381 dk dan torsi maksimum 499 Nm, dengan output performa akselerasi 0-100 km/jam dalam 3,9 detik. Sedangkan GR550 memiliki akselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 3,0 hingga 3,4 detik.


Tags Terkait :
Toyota Supra
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
Toyota Supra Suntik Mati Mesin 4 Silindernya

4 hari yang lalu


Berita
Toyota Supra Dapatkan Girboks Manual

2 tahun yang lalu


Tips
Nissan Fairlady Z Gen VII Lebih Murah Dan Bertenaga Dari Toyota Supra

2 tahun yang lalu


Berita
Land Cruiser 300 GR Diesel, Berisik Laksana Truk

2 tahun yang lalu


Tips
Next Gen Toyota Supra Adalah Sebuah Mobil Listrik

1 tahun yang lalu


Berita
Toyota Konfimasi Opsi Girboks Manual Untuk Supra

2 tahun yang lalu


Komparasi
Harga Sedan Masih Sangat Terjangkau, Bisa Diboyong Mulai dari Rp100 Jutaan

2 tahun yang lalu


Berita
Toyota All New Alphard, Definisi MPV Mewah Nan Canggih

2 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Tak Hanya Kalista, Geely Radar RD6 Bakal Hadir Juga Di Thailand Dengan Label Riddara

57 menit yang lalu


Berita
GWM Tank 300 Semakin Dekat Dengan Indonesia

1 jam yang lalu


Berita
Konsumen Pajero Sport-Fortuner Mulai Bergeser Ke Kijang Innova Zenix

3 jam yang lalu


Berita
Kona EV Yang Meluncur di GIIAS Sudah Menggunakan Baterai Produksi Lokal

4 jam yang lalu


Test Drive
Test Drive Citroen E-C3: Acung Jempol Untuk Kenyamanannya

7 jam yang lalu