Pikap Hyundai sudah malang melintang dalam wujud isu atau sesuatu yang belum terlalu jelas wujudnya. Walaupun demikian pabrikan asal Korea Selatan ini menyatakan bahwa pihaknya cukup serius untuk segera menghadirkannya.
Salah satu foto mata-mata paling jelas adalah ketika prototipe ini menjalani ujicoba di Eropa Utara. Walaupun dibungkus rapat dengan stiker kamuflase, namun beberapa orang berusaha untuk tetap meraba wujud sang pikap saat kelak dikenalkan.
Salah satunya adalah Enocj Gabriel Gonzales, seorang desainer rendering asal Filipina yang mencoba memaparkan imajinasinya tentang pikap ini. Bahkan iapun tak ragu untuk memberi nama Tarlac yang diambil dari nama salah satu provinsi di wilayah Luzon, Filipina.
Hal ini bertolak belakang dengan profil yang berusaha ditunjukkan oleh Hyundai yang mengerucut pada sosok pikap dengan konstruksi monokok (unibody).
“Desain saya dimaksudkan untuk bersaing dengan pikap seperti Toyota Hilux, Mitsubishi Triton, dan Ford Ranger,” terang sang desainer, seperti dikutip dari Motor 1.
Dapat disimpulkan bahwa desain Gonzales ini merupakan kreasi bebas mengenai pikap Hyundai yang setidaknya bisa memberi sedikit wacana tentang sosok pikap ini kelak.