Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Penjualan Mobil Mewah Di Tiongkok Meningkat Drastis

Berita
Sabtu, 6 Juni 2020 11:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Penjualan mobil mewah di Tiongkok menunjukkan tren yang cukup positif. Dilaporkan Shine, menurut data Asosiasi Dealer Mobil China, dealer mobil mewah di negara itu telah menjual 277.000 unit mobil baru pada April lalu. Angka itu meningkat 11,1 persen dibanding tahun lalu.

Penjualan mobil mewah menyumbang 18,7 persen dari total pasar China pada April lalu. Padahal, pada April tahun sebelumnya mobil mewah hanya menyumbang 15,1 persen dari total pasar.

BACA JUGA

Meski pulih pada April, pasar mobil mewah Tiongkok juga sempat turun 16,4% jika diakumulasikan dari Januari sampai April 2020 karena dampak pandemi.

Produsen mobil di sana memiliki berbagai cara untuk membantu dealer mereka menjual kendaraan. Beberapa memberikan insentif penjualan dan promosi kepada dealer.

Pada April 2020, penjualan sedan mewah lebih tinggi dibanding mobil SUV mewah. Pangsa pasar sedan dan SUV masing-masing adalah 52,1 persen dan 46,3 persen. Penjualan sedan mencapai 144.000 dan SUV mewah menyentuh angka 128.000 unit, naik 3,1 persen dan 22,2 persen dibandingkan April tahun sebelumnya.

Menurut data asosiasi, penjualan ritel Mercedes-Benz mencapai 62.200 unit pada bulan April, meningkat 4,7 persen daripada April 2019. Penjualan ritel BMW 67.000 unit, naik 9,4 persen, dan Audi 61.500 unit, naik 29,9 persen dibanding April 2019.

Penjualan retail Porsche 8.767 pada April, naik 23,9 persen year on year. Bahkan penjualan mobil listrik Tesla melonjak 121% sehingga menjadi 4.255 unit total penjualannya.


Tags Terkait :
Penjualan Mobil Covid-19
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Berita
Tahun 2024 Penuh Tantangan Bagi Industri Otomotif, Pabrikan Tetap Optimis

15 jam yang lalu


Berita
Toyota Berpendapat Kembalinya Relaksasi Pajak Dapat Meningkatkan Kembali Daya Beli Masyarakat Saat Ini

1 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Penjualan EV di Eropa Melemah, Mobil Listrik Mungil Fiat 500e Jadi Tumbalnya

2 bulan yang lalu


Berita
GIIAS Surabaya 2024, Catatan Diri Sebagai Pameran Otomotif Terbesar, Terlengkap Dan Pengunjung Terbanyak Di Jawa Timur

2 bulan yang lalu


Berita
Mobil Listrik Terus Bertumbuh, Pasar ICE Tergerus

11 bulan yang lalu


Berita
Toyota Indonesia Perkenalkan Bos Baru, Tadinya Menjabat di Vietnam

1 tahun yang lalu


Berita
Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 Meriah Dengan Kolaborasi Konser Musik

1 tahun yang lalu


Berita
Inilah 10 Brand China Yang Paling Banyak Ekspor Mobil Keluar Negeri Termasuk ke Indonesia

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
KIA EV3, Di GJAW 2024 Baru Tahap Perkenalan

4 jam yang lalu


Berita
Selama GJAW 2024, Nissan Beri Diskon Hingga Rp 75 juta

4 jam yang lalu


Berita
Honda Tawarkan Bunga 0 persen Hingga Grand Prize Trip Ke Vietnam Untuk Penjualan Selama GJAW 2024

7 jam yang lalu


Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

8 jam yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

8 jam yang lalu