Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Nissan Magnite Meluncur, Usung Mesin Turbo Dengan Teknologi Nissan GT-R

Berita
Senin, 21 Desember 2020 13:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Nissan Magnite resmi meluncur di Indonesia, Senin (21/12). Mobil ini dijual dalam tiga varian dan dibanderol dengan harga mulai dari Rp 208,8 juta hingga Rp 238, 8 juta.

“All-new Nissan Magnite hadir untuk dapat melampaui harapan konsumen mobil di Indonesia. Mobil ini dapat menjadi pilihan tepat bagi mereka yang menginginkan untuk memiliki SUV kelas dunia, dari merek global yang memiliki warisan SUV yang kuat,” ujar Evensius, Presiden Direktur, PT Nissan Motor Distributor Indonesia dalam rilis yang kami terima (21/12).

BACA JUGA

Dari desain eksterior, tampak mobil ini tidak mengalami perbedaan dibandingkan versi India. mobil ini tampak masih mengandalkan bahasa dari Datsun. Seperti di bagian grillnya yang berbentuk heksagonal yang mencirikan sebuah model Datsun. Serta yang paling mencolok adalah penggunaan warna two tone yang membuatnya terlihat sporty.

Dari segi interior, Nissan mengklaim mengemas Nissan Magnite dengan mengedepankan gaya sporty. Adapun beberapa fitur menarik, seperti layar instrumen 7 inci TFT Around View Monitor, Tyre Pressure Monitoring System, headunit berukuran 8 inci, dan Engine Start Stop Button.

Jantung pacu All-new Nissan Magnite cukup unik karena dilengkapi dengan mesin HRAO 1.000 cc Turbo 3 silinder, yang sanggup menghasilkan tenaga puncak 100 PS dan torsi 160 Nm. Mesin ini diklaim menggunakan teknologi "mirror bore cylinder coating" yang juga digunakan Nissan GT-R, untuk mengurangi resistensi di dalam mesin, mengurangi bobot, meningkatkan manajemen panas dan pembakaran, hingga menghasilkan akselerasi lebih halus dan konsumsi bahan bakar yang efisien. Mesin ini tersedia dengan pilihan transmisi manual 5-speed dan X-TRONIC CVT. 

Berikut daftar varian dan harga Nissan Magnite di Indonesia

Nissan Magnite Upper MT: Rp 208,8 juta

Nissan Magnite Premium MT: Rp 226,3 juta

Nissan Magnite Premium CVT: Rp 238,8 juta


Tags Terkait :
Nissan Magnite
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Berita
Nissan Magnite Facelift Meluncur Di India

1 bulan yang lalu


Daftar Harga Mini SUV (September 2024)

2 bulan yang lalu

Berita
Wuling Alvez Sosok SUV Yang Pas Untuk Anak Muda?

1 tahun yang lalu


Berita
Ada Mobil Baru hingga Konsep di IIMS 2023, Apa Saja?

1 tahun yang lalu


Berita
Suzuki Fronx, Penantang Raize dan WR-V Meluncur Tahun Ini

1 tahun yang lalu


Berita
Ini Alasan Kenapa Ciroen C3 Hanya Varian Manual yang Dijual

1 tahun yang lalu


Tips
Citroen C3 Listrik Sudah Meluncur di India, Apakah akan ke Indonesia?

1 tahun yang lalu


Berita
Wow, Project Leader Honda WR-V Ternyata Seorang Wanita

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
KIA EV3, Di GJAW 2024 Baru Tahap Perkenalan

1 jam yang lalu


Berita
Selama GJAW 2024, Nissan Beri Diskon Hingga Rp 75 juta

1 jam yang lalu


Berita
Honda Tawarkan Bunga 0 persen Hingga Grand Prize Trip Ke Vietnam Untuk Penjualan Selama GJAW 2024

4 jam yang lalu


Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

4 jam yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

4 jam yang lalu