Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Mengenal Deretan Teknologi Isuzu Sambut Euro-4

Berita
Selasa, 17 November 2020 10:00 WIB
Penulis : Ilham Pratama


Indonesia baru akan menerapkan standardisasi emisi Euro-4 di kendaraan diesel pada April 2022 mendatang. Dan pabrikan Isuzu mengaku sangat siap untuk menyambut implementasi Euro-4.

Ini karena Isuzu sudah menyiapkan sederet teknologi pada produknya yang siap dipakai kapan saja, begitu penerapan Euro-4 disahkan. Seperti diungkapkan oleh Thomas Aquino Wijonarko, Instruktur Training Center Isuzu, Jumat (13/11).

Salah satu yang diunggulkan adalah teknologi common-rail di mesin Isuzu. "Sistem penginjeksian bahan bakar bertekanan sangat tinggi dan dikontrol secara elektronik. Sehingga tekanan injeksi, timing kerja optimal, emisi rendah suara lebih halus output maksimal, urainya.

BACA JUGA

Tekanan injeksi itu sampai 2 Mpa (mega pascal) dan tekanan injeksi tinggi kecepatannya 1 milisecond. Artinya tiap detik ada 1.000 kali injeksi. Jumlah injeksi membuat komposisi presisi. Sehingga didapat kelebihan tersebut.

Selain common-rail, Isuzu juga memiliki deretan teknologi lain yang bisa digunakan untuk mengurangi emisi. Seperti Turbo VGS (variable geometry System) yang bekerja dengan pengaturan di bagian bilah turbin. Kemudian EGR (Exhaust Gas Recirculation) di mana gas buang terutama Nox bisa dipakai lagi utk pembakaran.

Lalu ada DOC (Diesel Oxydation Catalyst) untuk mengurangi kadar SOF yang berasal dari sisa bahan bakar dan pelumas dibakar kembali. Juga Urea SCR (Selective Catalytic Reduction) ini mengurai kadar Nox dengan dicampur urea atau amonia ke gas buang.

"Dari semua bukan berarti harus dipakai semua dalam satu mesin. Bisa dipakai dua atau tiga teknologi saja. Tapi kita sudah siap. Buktinya kami sudah mengekspor Traga dengan standar Euro-4," ucapnya.


Tags Terkait :
Isuzu Isuzu Euro-4 Emisi Euro-4 Isuzu Traga
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Logistik dan Jasa Pengiriman Subur Di Masa Corona, Jadi Potensi Pasar Mobil Niaga

4 tahun yang lalu


Berita
Isuzu Optimistis Bisnis E-Commerce Di Era New Normal Dongkrak Penjualan Truk

4 tahun yang lalu


Berita
Setengah Abad Isuzu Di Indonesia Di 50 Titik

2 minggu yang lalu


Bus
Isuzu Traga, ‘Pewaris’ Panther Sebagai People Mover

3 bulan yang lalu


Berita
Jor-joran di Jepang, Isuzu Punya Apa di Indonesia? 

1 tahun yang lalu


Berita
Rekam Jejak Sang Pionir Mesin Diesel Dunia di Isuzu Plaza

1 tahun yang lalu


Berita
Isuzu Hadirkan Produk Inovatif dan Ramah Lingkungan di GIIAS 2023

1 tahun yang lalu


Berita
Barisan Isuzu Elf NMR Di GIIAS 2023, Sangat Meriah!

1 tahun yang lalu


Terkini

Truk
Apa Itu Truk eTopas SuperPanther ?

5 jam yang lalu


Berita
Keluarkan Rp 70 Miliar, Mazda Bangun Training Center Di PIK 2

6 jam yang lalu


Berita
Hyundai New Tucson Hybrid Terendus Masuk Indonesia. Pake Mesin Santa Fe

6 jam yang lalu


Berita
Maxus Mifa 7 Dan Mifa 9 Resmi Diperkenalkan, Belum Ada Harga Jualnya

6 jam yang lalu


Berita
Pramudi Angkot Kecebur Sungai Akan Ditindak Tegas

16 jam yang lalu