Selama ini brand Honda selalu akrab dengan sebutan premium, karena memang beberapa produk yang dijual menyasar kaum menengah hingga bangsawan di tanah air.
Namun sejak kehadiran Brio Satya pada tahun 2013 lalu, ternyata citra Honda sebagai mobil premium tak lagi dirasakan. Pasalnya Satya adalah sebuah Low Cost Green Car (LCGC) yang tentunya menyasar segmen yang lebih rendah, bahkan first buyer.
“Dengan penjualan Brio yang laris, kami tidak takut kalau orang-orang mengatakan Honda turun segmen. Kami tetap menjual produk yang lainnya, tetapi memang LCGC memiliki pasar yang besar karena banyak first buyer di sana, orang yang beralih dari menggunakan motor ke mobil,” ucap Yusak Billy selaku Bussines Innovation & Sales Marketing Director PT Honda Prospect Motor.