Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Komunitas Mercedes-Benz W202 Jakarta Keliling pulau Jawa di Akhir Tahun

Sekelompok pecinta mobil Mercedes-Benz W202 akan melangsungkan touring keliling Pulau Jawa.
Berita
Minggu, 24 November 2019 08:00 WIB
Penulis : Alfons


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Mercedes-Benz W202 Club Indonesia (MBW202CI) region Jakarta punya kegiatan pamungkas untuk menutup tahun 2019. Rencananya komunitas yang berisikan para pemilik mobil Mercy C-Class lansiran 1993-2000 ini akan touring dengan tujuan Kota Batu, Jawa Timur dan Kota Yogyakarta, Jawa Tengah.

Perjalanan akan dilakukan kurang lebih selama enam hari, dari tanggal 3 sampai 8 Desember 2019. Rencananya perjalanan dengan tajuk 'Java Tour' ini akan diikuti oleh 20 kendaraan Mercedes-Benz W202 dengan jumlah peserta tidak kurang dari 40 orang.

Perjalanan akan dimulai dari Rest Area KM 166 pada pukul 23.00 WIB pada hari pertama. Dari tempat singgah di Tol Cipali itu, rombongan akan langsung bergerak ke Kota Batu. Di sana pemandanagan pegunungan dan kebun kopi di sekitar Kecamatan Ngantang akan menjadi sajian utama. Tidak lupa para peserta rombongan juga akan mampir ke Indonesia Coffe Festival (ICOFF) yang sedang berlangsung.

Dua malam menginap di Kota Batu, perjalanan dilanjutkan dengan wisata ke beberapa destinasi di daerah Gunung Bromo, Batu Night Spectaculer, dan Museum Angkut. Kunjugan-kunjungan ini disupport oleh Mobic Automedia.

Selepas menikmati suasana daerah dataran tinggi Jawa Timur tersebut, rombongan MBW202CI Jakarta bertolak ke Kota Yogyakarta. Di sana kegiatan akan difokuskan untuk Bakti Sosial di Panti Asuhan Santa Maria dan dilanjutkan bermalam di Kota Batik.

Untuk menjamin perlindungan keselamatan selama perjalanan, tiap-tiap peserta dilindungi asuransi jiwa dari BNI Life dengan total perlindungan mencapai Rp 1,2 milyar. Selain itu kegiatan ini juga mendapat dukungan dari beberapa pihak seperti Aston Kartika Grogol, Juul Milagros dan Bank BRI.


Tags Terkait :
Mercedes-Benz Komunitas
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Daftar Harga
Daftar Harga MERCEDES-BENZ Terbaru (November 2025)

Inilah daftar harga Mercedes-Benz terbaru dan terlengkap periode November 2025. Cek harga seluruh model, mulai A-Class, C-Class, SUV, hingga lini elektrik EQ.

1 minggu yang lalu


Berita
Mercedes-Benz Pastikan Akan Menghadirkan Baby G-Class

Mobil ini punya identitas desain yang sama dengan G-Class, hanya dimensinya lebih kecil.

2 bulan yang lalu


Berita
Setelah BMW iX3 Debut Dunia, Mercedes-Benz Bocorkan Sosok GLC EV

- Setelah BMW iX3 generasi terbaru resmi debut dunia, kini Mercedes-Benz juga dikabarkan bakal menghadirkan rival langsungnya, yakni Mercedes Benz GLC EV

2 bulan yang lalu


Berita
Sebelum Resmi Dijual Di Indonesia, Simak Spesifikasi iCar V23

Biasanya jika mobil prototipe sudah nongol di jalanan, maka waktu peluncurannya tinggal menghitung hari.

2 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Kia Carens Facelift Diperkenalkan, Menandai Babak Baru Brand Kia di Indonesia

Kia Carens Facelift membuka era baru Kia di Indonesia.

2 jam yang lalu


Berita
Sebelum Lebaran 2026 SPBU Swasta Bisa Jualan BBM Lengkap Lagi

Khusus solar akan diwajibkan pakai produk hasil kilang Pertamina.

4 jam yang lalu


Berita
Ternyata Toyota Yaris 2026 Masih Ada, Ini Pembaruannya

Hadir dengan desain lebih sporty ditambah fitur-fitur termutakhir. Berikut ubahan yang terjadi di Yaris terbaru.

5 jam yang lalu


Berita
Denza Z9 GT Rilis Kuartal Tiga 2026, Sekarang Sudah Bisa Booking

Bisakah mendulang sukses seperti yang dialami Denza D9? Intip dulu harga dan bocoran spesifikasinya.

6 jam yang lalu


Berita
Alami Lonjakan Besar, Jepang Impor Mobil Dari India

Impor mobil brand Jepang ke Jepang meningkat untuk memenuhi permintaan pasar dalam negeri. Mobil yang dibuat di luar Jepang seperti Jimny jadi idola.

6 jam yang lalu