Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2025. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Inilah Alasan Chevrolet 'Ogah' Berjualan MPV

Berita
Minggu, 30 Juni 2019 16:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Pangsa pasar mobil di Indonesia didominasi oleh segmen Multi Purpose Vehicle (MPV). Oleh karena itu, banyak sekali merek-merek yang bermain di segmen tersebut meski tak semuanya bernasib mujur.

Salah satunya Chevrolet beberapa waktu lalu. Merek asal negeri Paman Sam ini sempat memasarkan beberapa model MPV-nya, yakni Orlando dan Spin. Namun, kedua model ini tidak lagi dijual di Indonesia.

BACA JUGA

Lantas mengapa Chevrolet justru menyuntik mati segmen yang populer di Indonesia ini? Yuniadi Haksono Hartono selaku Chevrolet External Affair and PR Director GM Indonesia mengatakan bahwa pasar mobil di Indonesia mengalami pergeseran.

“Kita sekarang tidak hanya liat volume-nya saja. Kita juga memperhatikan pergeseran pasar,” ujar pria yang akrab disapa Adi ini saat diwawancarai di Jakarta Selatan (25/6).

Hal tersebut dibuktikan Chevrolet sejak tahun 2015 lalu. “Pada saat kita meluncurkan Trax di tahun 2015, kenyataannya pasar mulai bergeser ke SUV,” tambah Adi. Tak hanya itu, Chevrolet mengaku siap untuk mengikuti pasar yang terus bergerak.

“Jadi, jika pasar bergeser ke arah yang lain, konsekuensinya harus ikut bergeser juga,” papar Adi.

Penjualan Chevrolet Trax memang menunjukkan angka yang positif ketimbang para rivalnya. Akan tetapi tidak dengan Trailblazer. SUV Ladder Frame dapat dikatakan cukup tertinggal ketimbang para pesaing asal Jepang, seperti Pajero Sport, Fortuner, dan Terra.

Apa kelebihan mobil China dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan, Amerika dan Eropa?

Melihat banyaknya brand China yang hadir di Indonesia. Apa kelebihan mereka jika dibandingkan pabrikan asal negara lain?

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Chevrolet MPV
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Van
Chevrolet Suburban, Minibus Pertama Di Dunia?

2 tahun yang lalu


Van
HiAce, Salah Satu Masterpiece Toyota

2 tahun yang lalu


Berita
Buick Akan Hadirkan MPV Amerika Bergaya Asia, Penghantam Lexus LM

2 tahun yang lalu


Pikap
Jajaran Pickup Truck Tercepat 2020-2021

3 tahun yang lalu


Berita
Ute : Suatu Saat Ketika Dunia Mengenal Persilangan Sedan Dan Pikap

3 tahun yang lalu


Berita
Sedan Semakin Ditinggal? Toyota Berfikir Sebaliknya

4 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Compact SUV Terbaru (Desember 2019)

5 tahun yang lalu


Berita
Chevrolet Masih Tegaskan Komitmen Aftersales

5 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Bus-Bus Mercedes-Benz Bisa Manfaatkan Bengkel Siaga Yang Disediakan Pabrikan

44 menit yang lalu


Bus
Juragan 99 Trans Tawarkan Mudik Nyaman Pakai Armada Baru Mercedes-Benz OH1626 Euro 4 Jetbus 5

1 jam yang lalu


Berita
Jeep Wrangler Terbaru Bakal Meluncur Resmi Di Indonesia April Mendatang, Simak Bocorannya

2 jam yang lalu


Berita
Silsilah Mitsubishi Grandia, Nenek Moyang Mitsubishi Kuda

3 jam yang lalu


Berita
Mobil Balap Listrik Tercepat, 0-100 Km/Jam Hanya 1,8 Detik Bakal Ke Jakarta Juni Nanti

5 jam yang lalu