Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Gerbang Tol Cikarang Utama Pindah

PT Jasa Marga (Persero) Tbk akan merelokasi Gerbang Tol (GT) Cikarang Utama yang terletak di KM 29 Jalan Tol Jakarta-Cikampek.
Berita - Jumat, 17 Mei 2019 11:00 WIB
Penulis : Brian


Akan ada sedikit perubahan pada wajah tol Cikampek, Bekasi, Jawa Barat. Pasalnya PT Jasa Marga (Persero) Tbk akan merelokasi Gerbang Tol (GT) Cikarang Utama yang terletak di KM 29. Alasan dipindahkannya adalah dalam rangka meningkatkan pelayanan dan mengurangi kepadatan antrean di Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Sebagai gantinya, Jasa Marga akan membangun GT Cikampek Utama di KM 70 untuk pengguna jalan menuju Jawa dan GT Kalihurip Utama di KM 67 untuk pengguna jalan menuju Jakarta yang dimulai pada 23 Mei 2019.

BACA JUGA

Untuk penyesuaian tarif yang dilakukan pasca perubahan sistem transaksi juga tidak berdampak signifikan di Wilayah 2 (Jakarta IC-Cikarang Barat). Tetapi terdapat penyesuaian tarif pada akases gerbang tol di Wilayah 3 (Setelah GT Cikarang Utama) yaitu wilayah Cikarang Barat hingga Karawang Timur. Penyesuaian tarif dikarenakan perubahan sistem transaksi menjadi sistem transaksi terbuka, berlaku tarif merata sebesar Rp 12.000 untuk Golongan I.

Sementara itu, untuk tarif yang berlaku di Wilayah 4 masih sama dengan tarif tol jarak terjauh (Jakarta IC-Cikampek/Kalihurip) yaitu tarif merata sebesar Rp 15.000 untuk Gol I.

Dengan perubahan sistem ini, untuk pengguna jalan dengan jarak terjauh akan diuntungkan dengan hanya melakukan transaksi satu kali, yang sebelumnya harus dua kali transaksi. Sementara pengguna jalan dengan jarak terjauh hanya transaksi satu kali di pintu keluar.


Tags Terkait :
Mudik 2019 Lalulintas Lebaran 2019
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Tips
Banyak Lewat Tol, Jangan Lupa Periksa Komponen ini

5 tahun yang lalu


Tips
7 Hal Wajib Diperhatikan Pada Mobil Untuk Mudik

5 tahun yang lalu


Tips
Susunan Bangku Standar Mobil Adalah yang Teraman, Bukan Pakai Kasur

5 tahun yang lalu


Tips
Ini yang Wajib Diwaspadai Saat Diberlakukan One Way dalam Perjalanan Mudik

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Melihat Lebih Dekat Suzuki eVitara, Calon Rival Hyundai Kona Electric

3 jam yang lalu


Komparasi
BAIC BJ80 Vs Mercedes-Benz G-Class. Seberapa Mirip Dimensi Dan Spesifikasinya?

9 jam yang lalu


Berita
Suzuki eVitara Debut Dunia, Versi Nyata Dari eVX Concept

13 jam yang lalu


Berita
Tak Cuma Buat Angkut Barang, Hilux Rangga Juga Bisa Jadi Mobil Balap

15 jam yang lalu


Berita
Ingin Menyewa Mobil di Thailand? Butuh Persyaratan Ini, dan Segini Biaya Sewanya

1 hari yang lalu