Beranda Berita

DFSK Glory 560 Menjadi LSUV Termurah di Indonesia

Berita
Rabu, 1 Mei 2019 10:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro
Berita - DFSK Glory 560 Menjadi LSUV Termurah di Indonesia


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

DFSK Glory 560 sudah resmi dijual dengan harga yang cukup mengejutkan. Terdiri dari 5 varian, mobil yang masuk dalam segmen LSUV 7 seater ini langsung tercatat sebagai yang paling murah di kelasnya.

PT Sokonindo Automobile selaku APM DFSK mematok harga paling murah di angka Rp 189 juta on the road Jabodetabek untuk varian termurah Glory 560. Angka tersebut lebih murah dibanding Daihatsu All New Terios yang sebelumnya memegang titel LSUV paling ekonomis.

BACA JUGA

Daihatsu Terios generasi kedua itu harga paling murahnya di angka Rp 197 jutaan. Sedangkan kembarannya, Toyota All New Rush paling murah di angka Rp 244.250.000. 

Sedangkan satu lagi musuh Glory 560 yang pekan lalu melakukan facelift, Honda BR-V, banderol varian termurahnya seharga Rp 238 juta on the road Jabodetabek.

“Produk baru yang kami tawarkan diluncurkan dengan gaya yang dinamis dan agresif. Kami berusaha memenuhi kebutuhan dinamis pasar di segmen SUV dengan menghadirkan varian SUV berkualitas tinggi dan dilengkapi dengan teknologi mutakhir,” ungkap Managing Director PT Sokonindo Automobile of Sales Centre, Franz Wang, melalui keterangan resminya.

Daftar LSUV termurah di Indonesia (April 2019):

1. DFSK Glory 560 1.5T MT B Type  : Rp 189 juta

2. Daihatsu All New Terios X MT        : Rp 197,3 juta

3. Honda BR-V S 6 MT                       : Rp 238 juta

4. Toyota All New Rush G MT             : Rp 244.250 juta
 


Tags Terkait :
DFSK Glory 560
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Daftar Harga
Daftar Harga Mobil Cina Yang Ada Di Indonesia (Februari 2023)

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Mobil Merek Tiongkok Terbaru (Mei 2022)

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga DFSK Terbaru (April 2022)

2 tahun yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Mobil Cina Yang Ada Di Indonesia (Februari 2022)

3 tahun yang lalu


Terkini

Berita
GIIAS 2025 Akan Hadirkan 55 Merek Roda Empat, Polytron Bakal Debut Mobil Listriknya

5 jam yang lalu


Tips
Ingat, Berkendara Di Jalan Tol Harus Selalu Waspada

6 jam yang lalu


Tips
Pentingnya Periksa Ban Setelah Digunakan Jarak Jauh

7 jam yang lalu


Bus
Tanggal 21 Dan 24 April Gratis Naik Transjakarta Group, Ada Apa?

9 jam yang lalu


Berita
Honda Resmi Rilis Mobil Listrik Barunya Untuk Pasar Cina, Harganya Rp 400 Jutaan

11 jam yang lalu