Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Chevrolet Cuci Gudang, Trax Diskon Hingga RP 80 Juta!

Chevrolet Indonesia menutup akhir tahun dengan menawarkan promo pembelian menarik dan menguntungkan. Diskon yang ditawarkan mulai Rp 40 hingga Rp 80 juta.
Berita
Senin, 4 November 2019 12:15 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Setelah dipastikan berhenti berjualan pada Mei 2020 mendatang, Chevrolet menatap akhir 2019 dengan optimis sisa mobil mereka bakal laris terjual. Salah satu cara yang dilakukan Chevrolet Indonesia adalah menghadirkan promo menarik untuk pembelian.

Mulai 1 November 2019 kemarin, program pembelian bertema ‘Chevrolet Cuci Gudang’ sudah resmi dimulai. Para konsumen yang tertarik dengan lansiran terbaru dapat menembusnya dengan harga yang jauh lebih murah.

Adapun lansiran terbaru Chevrolet yang bisa dipilih antara lain city car Spark, SUV Trax dan Trailblazer atau pick up Colorado.

Sebagai contohnya, untuk Anda yang tertarik membeli Chevrolet Spark yang dibanderol Rp 200,5 juta, kini Anda hanya perlu mengeluarkan kocek Rp 160,5 juta. Yang artinya ada potongan harga sebesar Rp 40 juta.

Kemudian untuk Chevrolet Trax yang sebelumnya dijual dengan harga resmi Rp 318,5 juta, kini dapat diperoleh dengan harga Rp 238,5 juta atau diskon hingga Rp 80 juta.

Sementara untuk SUV ladder frame Chevrolet Trailblazer, kini konsumen hanya perlu membayar Rp 424,5 juta atau mendapat potongan sebesar Rp 56 juta dari sebelumnya Rp 480,5 juta.

Sedangkan untuk Colorado High Country yang merupakan tipe tertinggi, Anda yang perlu menebusnya Rp 474,5 juta saja, setelah sebelumnya dijual Rp 549,5 juta.

“Program spesial ini sengaja kami hadirkan pada akhir tahun untuk dapat memenuhi kebutuhan mobil baru yang dimanfaatkan masyarakat Indonesia sebagai kendaraan untuk menemani momen terpenting di liburan akhir tahun,” ucap Donald Rachmat selaku General Director, GM Indonesia.

Meskipun konsumen membelinya secara diskon, namun GM Indonesia akan memastikan kelangsungan kebutuhan layanan purna jual dan suku cadang kepada para pelanggan setianya lewat authorized service outlet (ASO) di seluruh Indonesia untuk melakukan pengecekan rutin kendaraan, perawatan, perbaikan, pembelian fast moving spare parts, beserta layanan warranty.


Tags Terkait :
Chevrolet Diskon Chevrolet
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Chevrolet Pastikan Temani Pemudik di Sepanjang Jawa dan Sumatera Saja

Posko mudik Chevrolet akan tersebar sebanya 19 titik dan beroperasi selama 24 jam.

7 tahun yang lalu


Berita
General Motors Tarik Kembali 1 Juta Mobil di AS, Apa Masalahnya?

GM mau tak mau harus menarik kembali mobil mereka yang telah dijual di pasar Amerika Serikat. Ini masalah yang terjadi

2 tahun yang lalu


Berita
GM Hadapi Digugat Karena Kualitas Cat Yang Mengecewakan

General Motors (GM) dengan produk Chevrolet dan GMC, menghadapi gugatan karena kualitas cat yang tidak memenuhi kriteria konsumen.

3 tahun yang lalu

Berita
Chevrolet Perkenalkan Mesin V8 10.350cc. Brutal Dan Besar

Mesin ini mampu mengail daya 1.004 hp dan torsi 1.188 Nm.

4 tahun yang lalu


Berita
Toyota Tundra Tumpahkan Teknologi Tinggi Demi Kalahkan Para Pesaingnya

Target utama adalah mengalahkan penjualan pesaing domestik dari Big Three, Ford F-150, Chevrolet Silverado, GMC Sierra dan Dodge RAM 1500.

4 tahun yang lalu


Berita
Ford Memutuskan Suntik Mati F-150 Bermesin Diesel Power Stroke

Ford Motor Company Menyatakan, hari terakhir pemesan F-150 Power Stroke 2021 adalah tanggal 16 Juli. Kekurangan semikonduktor menjadi salah satu alasannya.

4 tahun yang lalu


Berita
General Motors Recall Chevrolet Trailblazer Karena Masalah Ini, Cek Mobil Anda

Demi keselamatan Generak Motors menarik kembali Buick Encore GX dan Chevrolet Trailblazer. Apa masalahnya?

4 tahun yang lalu


Pikap
Pikap Chevrolet Silverado Ini Tenaganya Kalahkan Toyota Supra!

Kenalkan ini adalah Specialty Vehicle Engineering (SVE) Yenko S/C Silverado. Basisnya pikap Chevrolet Silverado berkelir hitam yang bawaannya sudah sangar.

5 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Bosch Yakin Mesin Bakar Masih Mendominasi Hingga 2035

Mesin bakar dan elektrik akan berdampingan dan berbagi segmen.

4 jam yang lalu


Tips
Pasang TPMS Di Mobil Kita, Bisa Mendeteksi Dini Sebelum Ban Pecah

Tekanan ban masih sering terabaikan meskipun bisa menyebabkan kecelakaan fatal. Ada solusi yang mudah untuk mengeceknya.

5 jam yang lalu


Berita
Mazda Perkenalkan Warna Baru, All New CX-5 Yang Pertama Tampil

Warna Navy Blue Mica akan dilaburkan pertama kali pada CX-5.

19 jam yang lalu


Berita
Kia Indonesia Mungkin Jual Kia Tasman Di Indonesia, Lawan Hilux

Kia Tasman diesel dibidik menjadi kandidat untuk masuk Indonesia. Simak bocorannya.

20 jam yang lalu


Berita
Kia Carens Facelift Diperkenalkan, Menandai Babak Baru Brand Kia di Indonesia

Kia Carens Facelift membuka era baru Kia di Indonesia.

22 jam yang lalu