Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Wuling SUV Tetap “Value For Money” Saat Nanti Dijual?

Berita
Senin, 6 Agustus 2018 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Wuling SUV resmi melantai di GIIAS 2018. Kendati demikian, hadirnya mobil di pameran otomotif terbesar di Indonesia tersebut hanya bersifat perkenalan.

PT SGMW Indonesia selaku APM Wuling mengungkap bakal meluncurkan pesaing DFSK Glory 580 pada tahun 2019 mendatang. Tak hanya itu, Wuling tak menutupi spesifikasi model yang bakal hadir tahun depan.

BACA JUGA

Di antaranya fitur-fitur seperti Electric Sunroof, Panoramic Roof, Keyless Entry, Start/Stop Button, Cruise Control, Multi Information Display, Audio Steering Control, USB Port, 8 inch Entertainment System dengan navigasi. Fitur yang dimiliki pada Wuling SUV ini setara dengan SUV premium. Mesinnya pun menggunakan jantung pacu berkapasitas 1.500 cc 4 silinder turbo bertenaga 146 dk.

Lantas hadir dengan fitur-fitur andalan dan mesin futuristik, apakah SUV Wuling bakal dijual dengan harga yang mahal? Jason Ding selaku Brand and Marketing Director SGMW Indonesia menjelaskan bahwa SUV ini bakal dipasarkan dengan harga “khas Wuling”.

“Kami bakal menghadirkan SUV di Indonesia varian paling tinggi. Tapi tenang saja, harganya tetap “value for money” sesuai dengan identitas Wuling,” jelas Jason saat diwawancarai di gelaran GIIAS 2018.

Kita nantikan saja kehadiran SUV Wuling di Indonesia. Diprediksikan model ini  bakal menjadi SUV yang kaya fitur namun memiliki harga terjangkau.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Wuling SUV GIIAS 2018
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Mengintip Line Up Dagang 4 Merek Baru Asal Tiongkok Yang Bakal Hadir di GIIAS

1 tahun yang lalu


Berita
Laporan GIIAS 2019: Penjualan Wuling Makin Tinggi

5 tahun yang lalu


Berita
Ini Dia Tambahan Fitur Pada Varian Tertinggi DFSK Glory 580

5 tahun yang lalu


VIDEO: Wuling Almaz 2019 | First Drive | OtoDriver

Berita | 5 tahun yang lalu


Berita
Detik-detik Kemunculan Wuling Almaz

5 tahun yang lalu


Berita
Menerka Harga Jual Wuling Almaz

5 tahun yang lalu


Berita
Kumpulan Spy Shot Wuling Almaz Luar Dalam (20 Foto)

5 tahun yang lalu


Berita
Wujud Utuh Wuling Almaz Terungkap! Siap Beri Impresi Positif Pada Siapapun

5 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Tujuh Terminal Bus AKAP Di Jakarta Mulai Padat

6 jam yang lalu


Berita
Catat, Ini Lokasi SPKLU Di Tol Transjawa

11 jam yang lalu


Berita
Inilah Bocoran Dua Model Baru Neta di 2025, Kakak Neta X Salah Satunya?

12 jam yang lalu


Bus
Puncak Perjalanan Bus Libur Nataru Tanggal 23-24 Desember 2024

13 jam yang lalu


Berita
Waspada, Arus Kendaraan Di Tol Transjawa Makin Ramai

15 jam yang lalu