Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Toyota Serbu Sumatera Dengan Dirikan 6 Dealer Baru Serentak

Total biaya yang dibutuhkan untuk membangun 6 cabang Auto2000 ini adalah sebesar Rp 202 miliar!
Berita - Selasa, 18 Desember 2018 11:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Penutupan tahun 2018 diwarnai dengan peresmian serenatak beberapa dealer baru Toyota di pulau Sumatera. Tak tanggung-tanggung, ada enam dealer baru yang dibuka serentak kemarin (17/12). Keenam-enamnya adalah jaringan Auto2000.

"Salah satu bentuk komitmen Auto2000 adalah dengan membuka secara serempak 6 cabang baru Auto2000 di provinsi Sumatera Utara, Sumatera Selatan dan Lampung,” jelas Judianto, Operation Manager Auto2000 Area Sumatera, saat peresmian keenam cabang barunya tersebut yang dipusatkan di Auto2000 Tanjung Morawa, Sumatera Utara.

BACA JUGA

Salah satu alasannya Toyota dan Auto2000 gencar membangun jaringan penjualan di pulau Sumatera adalah potensinya yang diyakini sangat prospektif. Mulai dari pembangunan infrastruktur yang masif dan menyebar ke berbagai wilayah di Sumatera, seperti jalan tol, pelabuhan dan bandara dinilai membuka peluang bagi Auto2000 untuk melebarkan sayap.

Selain Auto2000 Tanjung Morawa yang berada di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, cabang lain yang ikut dibuka secara resmi adalah Auto2000 Rantauprapat di Kabupaten Labuhan Batu, Sumatera Utara, Auto2000 Kisaran di Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, Auto2000 Baturaja di Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan dan dua lagi di Provinsi Lampung, yakni Auto2000 Kalianda di Kabupaten Lampung Selatan dan Auto2000 Kotabumi di Kabupaten Lampung Utara.

Total biaya yang dibutuhkan untuk membangun enam cabang Auto2000 ini adalah sebesar Rp 202 miliar! Auto2000 sendiri yang disebut-sebut sebagai dealer resmi Toyota terbesar di Indonesia memiliki jaringan sebanyak 124 cabang. 

“Pertumbuhan pasar yang sangat menjanjikan di wilayah Sumatera, memacu Auto2000 untuk melebarkan sayap dengan membangun cabang baru guna memenuhi kebutuhan penjualan mobil Toyota di berbagai wilayah di Sumatera yang perekonomiannya terus mengalami peningkatan," seru Martogi Siahaan, Chief Executive Auto2000.


Tags Terkait :
Toyota Dealer
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Menilik Salah Satu Cabang Dealer Toyota Di Pulau Dewata

1 hari yang lalu


Berita
Mengenang Marissa Haque, Brand Ambassador Untuk Suzuki Esteem “MH Limited”

3 hari yang lalu


Berita
Modifikasi Audio dan Kelistrikan Zenix, Altera Jamin Garansi Toyota Tidak Hangus

1 minggu yang lalu


Berita
Inilah Skema Kredit 9 Varian Toyota Fortuner Facelift Dengan Tenor Hingga 5 Tahun

3 minggu yang lalu


Berita
Tren Penjualan Mobil Masih Turun, Gaikindo Lakukan Koreksi Target Penjualan

1 bulan yang lalu


Berita
Disebut-Sebut Sebagai Penjegal Zenix, Inilah Perbandingan BYD M6 Dengan Zenix Hybrid

1 bulan yang lalu


Berita
Pesanan All New Prius PHEV Masih di Bawah 10 Unit, Ini Tanggapan Toyota

1 bulan yang lalu


Berita
Ini Baru Arogan! Fortuner Dapati Varian Antipeluru Di Negara Ini

1 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Fix, All New Hyundai Santa Fe Masuk Indonesia Dengan Skema CKD

1 jam yang lalu


Berita
Tak Akan Ada Lagi Mesin Diesel Untuk Next Gen Toyota Fortuner. Benarkah Demikian?

2 jam yang lalu


Berita
Hyundai All New Kona Electrik Rakitan Indonesia Punya Baterai Lebih Besar Dari Versi Global

3 jam yang lalu


Berita
Foto-Foto Mobil Keren di IMX 2024

5 jam yang lalu


Tips
Konsekuensi Mobil Diesel Gunakan Solar Subsidi

13 jam yang lalu