Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Skema Kerjasama Menjadikan Mitsubishi Beli Mesin Xpander Dari Nissan

"Skema kerjasama dengan Nissan adalah Mitsubishi membeli mesin dari Nissan"
Berita - Kamis, 4 Oktober 2018 09:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Mesin Mitsubishi Xpander dipastikan segera dibuat secara lokal. Untuk mewujudkan hal ini, pabrik Nissan Indonesia yang akan memproduksinya dan Mitsubishi harus membelinya.

Walau sampai berita ini disusun belum ada jawaban atau keterangan resmi dari PT Nissan Motor Indonesia, namun Mitsubishi memastikan bahwa merek berlogo tiga berlian ini hanya "terima jadi" mesinnya saja.

BACA JUGA

Dari paparan yang dikemukakan langsung oleh Osamu Masuko, CEO Mitsubishi Motors (3/10), PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia tinggal membeli jadi mesin yang sudah diproduksi oleh Nissan. 

"Skema kerjasama dengan Nissan adalah Mitsubishi membeli mesin dari Nissan, investasi dan segalanya totally di-handle oleh Nissan," ujar Osamu-San yang menggelar jumpa pers di Jakarta Selatan pada Rabu, 3 Oktober 2018.

Pihak Mitsubishi sendiri mengaku tak tahu menahu mengenai pemanfaatan mesin Xpander buatan pabrik Nissan Indonesia untuk perusahaan aliansinya tersebut. 

Mesin Xpander sendiri berkode 4A91 dan berkubikasi 1.500 cc. Mesin berteknologi MIVEC tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimum 104 ps dan torsi mencapai 141 Nm.


Tags Terkait :
Mitsubishi Xpander Pabrik
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Mitsubishi Pajero Sport Hadirkan Ruang Kabin Yang Lebih Nyaman dan Sehat

1 hari yang lalu


Berita
Mitsubishi Targetkan Penjualan Ratusan Unit Selama GIIAS Bandung 2024

3 hari yang lalu


Berita
Nissan Tegaskan Tidak Ada Sharing Platform Patrol dan Pajero

1 minggu yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga SUV Ladder Frame Terbaru (September 2024)

2 minggu yang lalu


Terkini

Berita
GWM Tank 300 Laku 150 Unit, Konsumen Pakai untuk Tambang

10 jam yang lalu


Berita
Mencicipi AION Y Plus, Lintasi 339 Km Tanpa Range Anxiety

19 jam yang lalu


Berita
Intip Safety Car BMW Di Moto GP 2024 Mandalika

19 jam yang lalu


Berita
Ternyata, Ini Kehebatan Mesin Diesel 4N16 Milik Mitsubishi Triton Generasi Terbaru

21 jam yang lalu


Berita
Harga SUV Listrik Neta X Resmi Dirilis. Mulai Rp 428 Juta

23 jam yang lalu