Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Mudik 2018: Waspada, H-2 Lebaran Adalah Puncak Arus Mudik

Tak seperti H-4 lebaran, rupanya di H-3 Idul Fitri ini, kepadatan arus mudik terjadi di ruas Tol Cikampek
Berita - Rabu, 13 Juni 2018 14:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Tak seperti H-4 lebaran, rupanya di H-3 Idul Fitri ini, kepadatan arus mudik terjadi di ruas Tol Cikampek. Dilansir dari Detik.com (13/6), kepadatan ini berekor hingga ruas Tol Dalam Kota Semanggi.

"Padat arus mudik dari sekitar Km 7 di Semanggi hingga ke Cawang. Kemudian di Halim Km 2 merayap sampai Cikunir, Bekasi," kata petugas Jasa Marga, Hary, Rabu (13/6).

BACA JUGA

Tak hanya itu, kepadatan juga terjadi pada ruas Tol Jakarta-Cikampek.

"Sekitar Km 16 masih padat merayap hingga Km 19 rest area," sambungnya.

Namun hal yang perlu diwaspadai lainnya adalah arus mudik diprediksi terjadi pada H-2 lebaran. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Posko Mudik Lebaran Kemenhub, Junaidi.

"Untuk tahun ini memang liburannya panjang, sehingga bisa terbagi-bagi. Puncaknya tadi kan ada di hari Sabtu dan hari Minggu, kemudian ini H-3 dan H-2 ini diprediksi akan menjadi peak season juga," ujar Junaidi kepada wartawan di Jakarta Pusat, Selasa (12/6).

Junaidi memastikan kepadatan bakal terjadi pada ruas tol Cawang hingga Cikampek. Namun Kemenhub sudah menyiapkan antisipasi jika terjadi kemacetan di jalan tol tersebut.


Tags Terkait :
Mudik 2018 Mudik Lalulintas
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Tips
Hanya 5 Menit, Cek Seluruh Cairan yang Ada Di Ruang Mesin Sebelum Berangkat Mudik

6 tahun yang lalu


Berita
Garasi.id dan BCA Insurance Proteksi Pemudik Bernilai Hingga Rp 10 Juta

6 tahun yang lalu


Berita
TIPS: Lakukan 7 Hal ini Sebelum Meninggalkan Mobil di Rumah Saat Mudik

6 tahun yang lalu


Tips
Jangan Sampai Lupa! Cek Busi Sebelum Mudik. Ini Panduannya

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Fix, All New Hyundai Santa Fe Masuk Indonesia Dengan Skema CKD

3 jam yang lalu


Berita
Tak Akan Ada Lagi Mesin Diesel Untuk Next Gen Toyota Fortuner. Benarkah Demikian?

4 jam yang lalu


Berita
Hyundai All New Kona Electrik Rakitan Indonesia Punya Baterai Lebih Besar Dari Versi Global

5 jam yang lalu


Berita
Foto-Foto Mobil Keren di IMX 2024

7 jam yang lalu


Tips
Konsekuensi Mobil Diesel Gunakan Solar Subsidi

15 jam yang lalu