Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Mengintip Kantor Baru Bridgestone Indonesia yang Anti Gempa Bumi

Dengan terintegrasinya gedung kantor pusat baru Bridgestone Indonesia, pabrikan ban terkemuka ini diharapkan dapat memperkuat fungsinya.
Berita
Selasa, 9 Oktober 2018 14:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Merek ban Bridgestone sudah sejak lama mengoperasikan pabrik dan kantor perwakilannya di Indonesia. Kini merek asal Jepang tersebut mengumumkan perpindahan kantornya. Bukan sembarangan, gedung kantor baru ini disebut-sebut punya teknologi anti gempa bumi. 

Dalam siaran pers yang kami terima, Bridgestone Indonesia mengumumkan bahwa kantor pusatnya kini terintegrasi dengan area pabrik di Karawang, Jawa Barat. Operasional kantor baru tersebut dimulai pada Oktober 2018 ini. 

Dengan terintegrasinya gedung kantor pusat baru Bridgestone Indonesia ini, pabrikan ban terkemuka ini diharapkan dapat memperkuat fungsinya serta akan semakin baik dalam mengembangkan dan memberikan produk bagi konsumennya di Indonesia.

“Kini semua unit kerja kami telah berada dalam satu area, yaitu di Kawasan Industri Suryacipta, Karawang. yang tentunya akan memudahkan semua proses bisnis kami di Indonesia. Selain itu, hal ini juga membantu kami mengalokasikan sumber daya secara lebih efisien dan fokus untuk mewujudkan pelayanan terbaik untuk konsumen di Indonesia,” ujar Akihito Ishii, Presiden Direktur Bridgestone Indonesia.

Kantor pusat Bridgestone Indonesia mengintegrasikan beberapa bangunan kantor yang tersebar pada lokasi dalam area pabrik seluas 326.000 meter persegi. Semua fungsi kantor pusat kini berada dalam satu gedung yang telah dilengkapi dengan teknologi sistem isolasi dasar (base isolation system) untuk menghadapi gempa bumi. Selain itu masih ada sepuluh bangunan lainnya yang dibangun dalam proyek ini, termasuk kantin, pusat olahraga, dll. Hal ini memaksimalkan fungsi-fungsi baru dari Pabrik Bridgestone Indonesia di Karawang.

Semakin istimewa karena bangunan kantor pusat ini telah menggunakan teknologi anti-gempa terkini dari Jepang. Teknologi bernama mid-story base isolation system ini mengaplikasikan isolasi seismik yang berada di atas kolom tempat parkir basement pertama untuk mencegah dampak kerusakan struktur pada mobil dan orang-orang di sekitarnya ketika struktur utamanya bergerak akibat gempa bumi. Pada bangunan ini, 51 bantalan karet peredam berkemampuan tinggi yang dibuat oleh Bridgestone terpasang untuk menyerap energi seismik yang terjadi.
 


Tags Terkait :
Bridgestone Pabrik Ban
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Bridgestone Tebar Paket Spesial Dan Konsultasi Soal Ban Di IIMS 2025

Konsultasi apapun soal ban langsung bersama para ahli ban Bridgestone Indonesia

9 bulan yang lalu


Berita
Bridgestone Fokus Memproduksi Ban Mobil Listrik Berteknologi Enliten, Apa Keunggulannya?

Sebagai produsen ban besar, Bridgestone tengah mempersiapkan ban ramah lingkungan untuk digunakan mobil-mobil listrik saat ini.

1 tahun yang lalu


Berita
Bridgestone Komitmen Hadirkan Teknologi Ramah Lingkungan

Tertuang pada produk-produk masadepan

2 tahun yang lalu


Berita
Bridgestone Pamer Teknologi Ban dari Semak Gurun

Bridgestone hadirkan ban balap jenis baru Firestone Firehawk Race Tire, yang dibuat berasal dari tanaman semak gurun berkayu yang tumbuh di barat daya AS dan Meksiko.

3 tahun yang lalu


Terkini

Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

44 menit yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

49 menit yang lalu


Bus
Ekspor Perdana Mercedes-Benz OH 1626 L Euro 5 Rakitan Cikarang Ke Thailand

Mewujudkan tekad menjadikan Indonesia sebagai pusat manufaktur bus di wilayah Asia Tenggara dengan standar bus Eropa

1 jam yang lalu


Berita
Bosch Yakin Mesin Bakar Masih Mendominasi Hingga 2035

Mesin bakar dan elektrik akan berdampingan dan berbagi segmen.

6 jam yang lalu


Tips
Pasang TPMS Di Mobil Kita, Bisa Mendeteksi Dini Sebelum Ban Pecah

Tekanan ban masih sering terabaikan meskipun bisa menyebabkan kecelakaan fatal. Ada solusi yang mudah untuk mengeceknya.

7 jam yang lalu