Kia Sportage generasi keempat saat ini memang memiliki tampilan yang masih dianggap keren dan fresh. Namun sebenarnya SUV ini sudah menginjak usia tiga tahun dan Kia dikabarkan sedang melakukan pengembangan dan penyegaran pada Sportage.
Baru-baru ini diketahui Kia sudah melakukan uji jalan Sportage facelift tersebut dan menurut yang dikabarkan oleh Paultan, desain dasar Sportage facelift tetap sama seperti yang sekarang ini namun ada beberapa sentuhan seperti lampu utamanya kini mendapatkan daytime running light model baru yang sama persis dengan Porsche saat ini.
Untuk di bagian samping tidak ada perubahan namun di bagian belakang jelas ada perubahan karena melihat lampu belakangnya yang kini memiliki desain LED bar baru serta ada perubahan pada bumpernya yang kini mendpatkan desain skid plate baru di bawah bumper.
Menurut informasi yang beredar, tidak ada perubahan di bagian dalamnya karena hanya ada penambahan fitur-fitur yang dapat membantu pengemudi saat mengemudikannya dan juga bisa bersaing dengan rival-rivalnya yang ada saat ini.
Sedangkan mesinnya, masih sama dengan sebelumnya yang hadir dnegan banyak pilihan mulai dari mesin bensin berkapasitas 1.600 cc, 2.000 cc dan 2.400 cc serta dua pilihan mesin diesel yaitu 1.700 cc dan 2.000 cc turbo diesel. Transmisinya hadir dalam dua pilihan yaitu manual 6 percepatan dan otomatis 6 pecepatan serta transmisi 7 percepatan dengan kopling ganda.
Walaupun masih menggunakan mesin lama, tapi ada sebuah sumber yang menyampaikan bahwa kemungkinan besar Sportage juga bakal kehadiran varian baru yaitu Hybrid.