Beranda Berita

Jambore Nasional Canter Mania Indonesia Digelar Di Markas Batman

Berita
Rabu, 28 November 2018 14:20 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko
Berita - Jambore Nasional Canter Mania Indonesia Digelar Di Markas Batman


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Jambore Nasional ke-5 Canter Mania Indonesia Community (CMIC) digelar pada 24-25 November 2018, bertempat di Gua Lawa, Purbalingga, Jawa Tengah.

Acara yang diinisiasi oleh komunitas pecinta truk Mitsubishi Fuso berkolaborasi dengan PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), authorized distributor kendaraan niaga Mitsubishi Fuso di Indonesia ini dihadiri oleh 1.000 anggota komunitas yang membawa serta truk mereka untuk dipamerkan.

Acara yang digelar selama dua hari ini akan diisi dengan berbagai agenda. KTB selaku sponsor utama akan mengisi program safety driving, sosialisasi produk dan layanan purna jual, hingga paket penjualan. Selain itu acara diisi dengan kegiatan sosial seperti donor darah dan santunan anak yatim, serta pertunjukan musik.

“Keberadaan komunitas sangat penting bagi Mitsubishi Fuso, karena dari komunitas inilah KTB bisa mendapat masukan serta info terkini mengenai perkembangan truk di lapangan,” terang Sudaryanto, Head of Promotion Department KTB dalam siaran persnya (26/11). “Semoga kerjasama KTB dengan komunitas akan terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi kedua belah pihak,” lanjut pria yang juga Pembina CMIC ini.

BACA JUGA

CMIC merupakan komunitas truk Mitsubishi Fuso yang terdiri pemilik truk, pengusaha, pengemudi, montir, karoseri, serta pecinta Mitsubishi Fuso pada umumnya. Dibentuk sejak November 2013, CMIC mencatat keanggotaan hingga 17.000 peserta yang dikoordinasikan melalui 44 area perwakilan di seluruh Indonesia. Nama Canter merupakan nama lain dari Colt Diesel.

Seiring dengan berjalannya waktu, komunitas kemudian terbuka juga untuik para pecinta seluruh produk Mitsubishi Fuso. Komunitas ini menjadi wadah bagi para anggotanya untuk bertukar informasi terkait produk, layanan purna jual, regulasi, info jalan, hingga kompetisi truk.


Tags Terkait :
Mitsubishi Colt Diesel Canter
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Menyusul Xpander-Livina, 9 Model Honda Juga Terkena Recall Fuel Pump!

4 tahun yang lalu


Berita
Nekat Abaikan Recall Xpander-Livina? Ini Konsekuensinya

4 tahun yang lalu


Berita
Mobil Renault Bisa Servis di Bengkel Resmi Mitsubishi

5 tahun yang lalu


Berita
All New Livina Bisa Servis di Bengkel Mitsubishi?

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Denza N9 Siap Hadir Di Indonesia, Lebih Besar Dari Land Cruiser 300 Dan Tank 500

5 jam yang lalu


Berita
MG Motor Siapkan 17 Model Baru Hingga 2027, Dari Mobil Bensin Hingga EV Dengan Jangkauan 1.000 Km

5 jam yang lalu


Berita
Melihat Langsung MG ZS Hybrid Yang Segera Dijual Di Indonesia, Diprediksi Rp 300 Jutaan

6 jam yang lalu


Tips
Radiator Anda Berkarat? Ini Penyebabnya

7 jam yang lalu


Bus
Tarif Spesial Bus Double Decker Damri, Ruta Jakarta-Surabaya-Malang Hanya Rp 400 Ribu

8 jam yang lalu