BMW Seri-3 generasi terbaru resmi debut di Prancis beberapa hari lalu (2/10). Walau sudah resmi dirilis, namun BMW baru akan menjualnya pada 2019. Lantas berapa harganya?
Sayangnya pihak BMW belum merilis daftar harga resmi dari seri-3 generasi ketujuh ini. Namun dari informasi yang dihimpun dari beberapa media otomotif Eropa, harga termurahnya mulai terkuak.
Dilansir dari CNET (4/9), untuk Seri-3 varian paling rendah, yakni 330i berpenggerak belakang, akan dibanderol seharga 40.200 Dolar atau Rp 611 jutaan untuk daratan Eropa. Unit yang sama sepertinya akan lebih mahal di Inggris
Seperti yang dikutip dari AutoExpress, Seri-3 330i akan dibanderol 33,610 Pound sterling yang jika dikonversi ke Rupiah menjadi sekitar 661 jutaan.
Maka jika banderol Seri-3 termurah untuk pasar Inggris tersebut dipakai untuk meminang Daihatsu Ayla 1.000 cc termurah di Indonesia maka akan dapat lebih dari setengah lusin unit. Sebagai catatan, Ayla 1.0 D MT dibanderol seharga Rp 94 jutaan dan harga tersebut setelah dibagi dari Rp 661 juta maka akan dapat 7 unit.
Pemesanannya BMW Seri-3 generasi terbaru ini sendiri baru akan dibuka pada Maret 2018 untuk wilayah Eropa daratan dan Inggris.
Seri-3 model baru ini hadir dalam 2 varian saja, yakni 330i dan M340i. Pada 330i dipersenjatai dengan mesin 2.000 cc empat silinder turbo yang mampu menghasilkan tenaga 255 dk dengan torsi 400 Nm. Sedangkan untuk M340i memiliki mesin berkapasitas 3.000 cc enam silinder turbo yang mampu menghasilkan tenaga 382 dk dengan torsi 500 Nm.
Baca juga: Daftar Harga DAIHATSU Terbaru (Agustus 2018)