Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

GIICOMVEC : Berbagai Kendaraan Komersial dan Pendukungnya Akan Ramaikan Pameran di JCC, Maret Mendatang.

Berita
Sabtu, 20 Januari 2018 11:30 WIB
Penulis : Benny Averdi


Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki tingkat perkembangan industri manufaktur dan pembangunan infrastruktur yang cukup tinggi. Berkembangnya aktivitas pembangunan infrastruktur di Indonesia membutuhkan mobilitas yang tinggi, sehingga menjadikan Indonesia sebagai negara yang sangat potensial bagi industri kendaraan komersial.

Tidak kurang, puluhan merek kendaraan komersial membangun pangsa pasar di Indonesia.

BACA JUGA

“Indonesia memiliki potensi pasar komersial yang besar dengan kebutuhan tinggi untuk kendaraan komersial yang efisien dan tahan lama untuk dapat mendukung produktivitas para pelaku usaha logistik, distribusi, dan perdagangan,” ujar Nangoi.

Menurutnya, data GAIKINDO sepanjang tahun 2017 menunjukkan peningkatan performa penjualan pada semua tipe di kendaraan komersial, terutama pada jenis truk dengan Gross Vehicle Weight (GVW) 5-10 ton. Peningkatan penjualan tipe tersebut terlihat cukup signifikan.

Nangoi juga menambahkan, optimisme akan pasar komersial di Indonesia meyakinkan beberapa pemain kendaraan komersial baru siap bersaing di Tanah Air.

“Melihat performa penjualan yang membaik ini, kami yakin para agen pemegang merek kendaraan  komersial akan tetap optimistis dan percaya diri menghadirkan produk terbaiknya untuk pasar Indonesia,” ungkapnya.

The Best Business Opportunity
 
Penyelenggaraan pameran business to business (B to B) GIICOMVEC 2018 akan menjadi ajang yang paling tepat untuk industri kendaraan komersial Indonesia yang menunjukkan perkembangan terkininya, dan membuka peluang bisnis baru.
 
Puluhan merek kendaraan komersial ternama di Indonesia, akan ambil bagian dalam pelaksanaan perdana GIICOMVEC. Mulai dari Daihatsu, DFSK, Hino, Isuzu, Mercedes-Benz, Mitsubishi Fuso, Mitsubishi Motors, Suzuki, UD Truck, United Tractors, Volvo serta brand besar lainya Iveco dan Maxvel Electric Bus telah memberikan komitmennya untuk menghadirkan produk unggulannya di GIICMOVEC 2018.
 
Rizwan Alamsjah, Ketua III GAIKINDO yang membawahi bidang pameran, menyampaikan bahwa kehadiran GIICOMVEC menjadi ajang yang ditunggu para agen pemegang merek (APM) kendaran komersial Indonesia.

“GIICOMVEC 2018 akan menjadi ajang dan kesempatan yang sangat baik bagi para APM kendaran komersial Indonesia untuk menunjukkan produk terbaru dan terbaiknya untuk menjaring peluang bisnis baru,” ujar Rizwan. Komitmen panitia untuk fokus menghadirkan pengunjung potensial dari berbagai lini industri menjadi alasan para peserta untuk memperkenalkan dan hadirkan produk terbaru mereka.
 
Keyakinan Rizwan juga didukung oleh pernyataan dari beberapa peserta GIICOMVEC 2018. Seperti Duljatmono, Marketing Director dari PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) menjelaskan alasan Mitsubishi Fuso ikut serta pada penyelenggaraan GIICOMVEC 2018,

“GIICOMVEC merupakan sarana berkomunikasi memasarkan brand Fuso, serta memfasilitasi konsumen untuk melihat peluang bisnis mereka, khususnya dalam pemenuhan kebutuhan kendaraan, selain itu GIICOMVEC sebagai sarana branding dan pre informasi produk baru di 2018,” ungkap Duljatmono.
 
Ernando Demily, Vice President PT Isuzu Astra Motor Indonesia juga menyampaikan dukungannya terhadap GIICOMVEC 2018, yang menurutnya menjadi indicator pertumbuhan industri kendaraan komersial di Indonesia.

"Kami menyambut baik aksi GAIKINDO untuk mengadakan GIIAS Commercial, karena ini menjadi indikator bahwa dunia commercial vehicle di Indonesia bertumbuh dengan baik, seiring dengan pertumbuhan ekonomi dan perkembangan sektor infrastruktur Indonesia. Isuzu mendukung pameran ini dengan menyediakan TRUSTED product & services untuk customer" ujarnya.
 
Ardiyasa Dwisaputra, Marketing Communication Division Head PT HINO MOTORS SALES INDONESIA mengungkapkan bahwa sebagai salah satu pemain utama di segmen truk dan bus, HINO menyambut baik akhirnya GAIKINDO membuat pameran khusus untuk kendaraan niaga.

“Prediksi kami di tahun 2018 ini pasar kendaraan niaga akan tumbuh signifikan, ditopang pertumbuhan ekonomi, proyek infrastruktur dan harga komoditi yang membaik. Karenanya dari awal tahun kami ‘tancap gas’ untuk memanfaatkan momentum yang baik ini. Salah satu caranya dengan ikut serta di GIICOMVEC yang diadakan di bulan Maret ini.” Ujarnya.

Menurut Ardiyasa, HINO menaruh harapan bahwa melalui GIICOMVEC, HINO dapat mengenalkan produk terbaik Hino dan layanan Total Support kepada pengunjung, sehingga dapat meningkatkan brand image dan juga sales.
 
Selain kendaraan komersial, GICOMVEC 2018 juga akan diikuti oleh industri pendukung, mulai dari industri karoseri Tanah Air; Laksana, Shinmei, Sugity Creatives, dan industri pendukung lainnya seperti Alcoa wheel, BG Product, Dunlop, Esmak Makine (Turkey), Goodyear, Himawan Putra, Pro7 Auto Lighting dan lainnya.
 

Ajang untuk industri kendaraan komersial menunjukkan perkembangan terkini dan membuka peluang bisnis baru.

Pre-registered Visitor
 
Sebagai pameran B to B, GIICOMVEC 2018 akan terbuka untuk para potential buyers. Dan untuk memudahkan para pengunjung yang berencana untuk hadir, GIICOMVEC 2018 membuka visitors pre-registration hingga tanggal 26 Februari 2018 melalui website resmi GIICOMVEC 2018.

Dengan melakukan pre-registration para potential buyers  akan menerima informasi update tentang GIICOMVEC 2018 melalui e-newsletter, serta akan memudahkan dan menghemat waktu pada potential buyers agar dapat langsung menjajaki peluang bisnis di GIICOMVEC 2018 tanpa harus mengantri dan mendaftar pada saat kedatangannya.
 
Untuk info lebih lanjut tentang GIICOMVEC 2018, masyarakat dan pelaku bisnis yang fokus dalam penggunaan kendaraan komersial dapat mengunjungi www.commercialautoexpo.com


Tags Terkait :
GIICOMVEC Commercial Vehicle Expo GAIKINDO
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Foton Ingin Rakit EV Komersial di Indonesia. Jadikan Pusat Produksi Untuk ASEAN

8 bulan yang lalu

Berita
GIICOMVEC 2024: Hino Meresmikan Fasilitas Uji KIR Swasta Di Bengkel Resminya

8 bulan yang lalu


Berita
GIICOMVEC 2024, Tawarkan Pengunjung Pengalaman Langka Coba Kendaraan Niaga Modern

9 bulan yang lalu


Berita
GIICOMVEC 2024: Selusin Raksasa Kendaraan Komersial Pasti Hadir

9 bulan yang lalu


Berita
Belasan Brand Kendaraan Komersial Ramaikan Ajang GIICOMVEC 2024

9 bulan yang lalu


Berita
GIICOMVEC 2024 Akan Pamerkan Teknologi Ramah Lingkungan

9 bulan yang lalu


Berita
GIICOMVEC 2024: Hadir Beragam Teknologi ‘Hijau’

9 bulan yang lalu


Berita
Absen Di Tahun 2022, GIICOMVEC Akan Hadir Lagi Tahun 2024

11 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Citroen Basalt Di Indonesia Mungkin Akan Dilabeli Harga Rp300 Jutaan

12 jam yang lalu


Mobil Listrik
GALERI : Kia EV3 (18 Foto)

12 jam yang lalu


Berita
Toyota Bawa Crown Sedan Di GJAW 2024, Sang Penerus Dinasti Sedan legendaris

15 jam yang lalu


Berita
BAIC Suguhkan Program Menarik DP Ringan Dan Bunga Rendah Di MUF-GJAW 2024

19 jam yang lalu


Berita
GAC Aion V Resmi Meluncur Dengan Harga Rp 499 Juta, Ini Keunggulannya

21 jam yang lalu