Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

BMW Indonesia Ganti Boss, Karen Lim Ditarik ke Singapura

Berita
Rabu, 16 Mei 2018 07:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


BMW Group Asia menunjuk Ramesh Divyanathan sebagai Presiden Direktur baru untuk pimpin BMW Group Indonesia efektif mulai 1 Juli 2018. Sebelum penunjukkan ini, Divyanathan menjabat sebagai Direktur Sales Channel Development and Customer Management untuk BMW Group Asia selama hampir empat tahun. Di posisi tersebut ia bertanggung jawab untuk perluas dan tingkatkan jaringan dealer di seluruh wilayah BMW Asia.

Ramesh Divyanathan bergabung dengan BMW Group Asia pada 1995 dan selama masa jabatannya ia telah duduki beragam posisi penting di bidang Pemasaran dan Komunikasi di BMW Group Asia dan juga BMW AG. Sebelumnya Ramesh pernah menjabat sebagai Presiden Direktur BMW Group Indonesia untuk periode tahun 2009 hingga 2014.

BACA JUGA

Karen Lim, yang ia gantikan, telah menjabat sebagai Presiden Direktur BMW Group Indonesia sejak Agustus 2014 dan akan kembali ke Singapura untuk pimpin ragam proyek penting untuk BMW Group Asia, langsung di bawah kepemimpinan Paul de Courtois, Managing Director BMW Grup Asia. Karen pertamakali bergabung dengan BMW Group Asia pada 1998 dan juga telah menjabat beragam posisi penting di bidang keuangan, akuntansi, serta Sumber Daya Manusia.

“Kami sangat senang dapat tunjuk Ramesh Divyanathan sebagai Presiden Direktur untuk BMW Group Indonesia. Pengetahuan luas Ramesh tentang pasar Indonesia dan pelanggannya, serta keahlian dan pengalamannya dalam tingkatkan jaringan diler, kuatkan posisinya untuk bangun strategi bisnis di pasar Indonesia yang dinamis,” kata Paul de Courtois, Managing Director, BMW Group Asia.

Paul juga menyebut keinginannya menggunakan kesempatan ini untuk berterima kasih kepada Karen Lim atas kerja keras dan dukungannya dalam memimpin BMW Group Indonesia selama empat tahun terakhir. Di bawah kepemimpinan Karen yang dianggap kuat, brand BMW diklaim telah berhasil penuhi kebutuhan pelanggan di seluruh Indonesia, hasilkan pertumbuhan yang berkelanjutan dan meraih rekor penjualan di 2017.

"Kami sangat menantikan kehadirannya (Karen) di tim BMW Group Asia di Singapura,” tutup Paul.


Tags Terkait :
BMW
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Tanggapan BMW Soal Menteri Harus Pakai Mobil Buatan Dalam Negeri

3 hari yang lalu

Berita
Alasan Mengapa Semua Mobil Listrik BMW Masih Berstatus CBU

1 minggu yang lalu


Berita
BMW M2 Juga Dapatikan Varian Baru Dengan M Performance Parts

1 minggu yang lalu


Berita
BMW M4 CS Resmi Meluncur, Harga Rp 2,990 Miliar

1 minggu yang lalu


Mobil Listrik
MINI Aceman Segera Masuk Indonesia, Ini Detailnya

1 minggu yang lalu

Berita
Baojun Yep Bakal Hadir Di Negara Ini Dengan Emblem Chevrolet

2 minggu yang lalu


Berita
MINI JCW Penggerak Listrik Resmi Debut Dunia

3 minggu yang lalu


Berita
Dempul Ini Klaim Sebagai Body Filler Dengan Bobot Ringan

4 minggu yang lalu


Terkini

Berita
Keluarkan Rp 70 Miliar, Mazda Bangun Training Center Di PIK 2

24 menit yang lalu


Berita
Hyundai New Tucson Hybrid Terendus Masuk Indonesia. Pake Mesin Santa Fe

40 menit yang lalu


Berita
Maxus Mifa 7 Dan Mifa 9 Resmi Diperkenalkan, Belum Ada Harga Jualnya

58 menit yang lalu


Berita
Pramudi Angkot Kecebur Sungai Akan Ditindak Tegas

10 jam yang lalu


Berita
Hyundai Santa Fe Sudah Dipesan 700 Unit Belum Sampai Satu Bulan

10 jam yang lalu