Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Wuling Memulai Proses Produksi Massal Untuk Indonesia, Ini Kata Jusuf Kalla

Dengan dimulainya proses produksi massal, Wuling yakin bisa menghadirkan model berkelas untuk Indonesia.
Berita
Senin, 17 Juli 2017 14:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Wuling resmi memulai operasional dan kegiatan produksi massal model pertamanya di Indonesia, yakni Confero. Sebagai tonggak bersejarahnya di pasar Indonesia, acara peresmian pabrik ini dihadiri Wakil Presiden Jusuf Kalla (11/7).

"Dengan kegiatan industri yang dilakukan (Wuling), saya berharap kandungan komponen dalam negeri-nya semakin meningkat dan bisa menyerap lebih banyak tenaga kerja. Dan tentunya semoga Wuling bisa menghadirkan produk yang berkualitas untuk masyarakat Indonesia," ujar Jusuf Kalla dalam sambutan seremonial peresmian pabrik Wuling Indonesia. 

PT SGMW Motor Indonesia sekaligus memamerkan teknologi yang diterapkan pada fasilitas pabrik baru ini. Wuling Indonesia menyebut telah menerapkan Global Manufacturing System (GMS) yang sebelumnya digunakan oleh General Motors di seluruh dunia.

"Teknologi GMS menekankan pentingnya keterlibatan individu, pencapaian kualitas terbaik dalam dalam setiap proses, serta mendorong antusiasme karyawan dalam membuat perubahan dan penyempurnaan. Dengan demikian, kami dapat mencapai efisiensi proses produksi dan menciptakan produk berkualitas," ujar Xu Feiyun, Presiden PT SGMW Motor Indonesia.

Bahkan Wuling Indonesia mengklaim telah mencapai persentase 50 persen untuk tingkat konten lokal pada sebuah Confero. Pabrik yang berlokasi di daerah Cikarang, Jawa Barat ini memiliki empat fasilitas produksi utama yang terdiri dari Press Shop, Body Shop, Paint Shop dan General Assembly.

Bahkan proses stamping di pabrik ini menggunakan teknologi dengan press line yang sepenuhnya telah otomatis. Seluruh proses pengelasan juga sudah menganut teknologi robotik.


Tags Terkait :
Wuling Confero Pabrik
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Jadi Mobil Hybrid Termurah Di China, Adakah Kemungkinan Wuling Hongguang Masuk Ke Indonesia?

Saudara sedarah Wuling Confero dibanderol di harga mulai Rp 160 jutaan. Ini yang menjadikannya sebagai mobil EREV paling terjangkau di Tiongkok.

7 bulan yang lalu


Berita
Wuling Rilis Hongguang EREV Kembaran Confero Bertenaga Hybrid, Intip Spesifikasinya

Wuling merilis Hongguang EREV di China yang merupakan kembaran dari Confero.

7 bulan yang lalu


Berita
Wuling Confero EV Belum Tentu Masuk Indonesia

MPV elektrik tetap menjadi studi dan pertimbangan Wuling untuk mengisi pasar Indonesia

1 tahun yang lalu


Berita
Wuling Siapkan Lawan Sepadan BYD M6, Intip Bocoran Spesifikasi dan Perbandingan Dimensi Keduanya

Wuling Hongguang 2025 punya varian EV yang siap menjegal langkah BYD M6. Simak spesifikasinya dan perbandingan dimensinya ketimbang BYD M6.

1 tahun yang lalu


Berita
Begini Spesifikasi Wuling Confero Baru Versi Cina, Ada EV dan EREV

Wuling Confero versi Tiongkok dikabarkan bakal mengadopsi penggerak listrik di Cina.

1 tahun yang lalu


Berita
Wuling Confero Baru Tertangkap Kamera, Ada Versi EV!

Wujud mobil baru yang diduga merupakan Wuling Hongguang bocor di dunia maya.

1 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Wuling MINI EV Cetak Rekor Penjualan, Siap Diproduksi Dalam Negeri

Penjualan Wuling MINI EV di China benar-benar mengejutkan. Mobil ini juga bakal diproduksi di Indonesia.

3 tahun yang lalu


Berita
Mobil Listrik Mungil Ini Bakal Laris Manis Jika Dijual Puluhan Juta Rupiah

Sebelumnya mobil ini telah dipasarkan seharga USD4.400 atau setara Rp 62,9 juta. Cukup menarik melihat apa yang ditawarkan.

3 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Changan Punya Komitmen Jangka Panjang Di Indonesia

Changan bakal investasi besar di Indonesia dengan menghadirkan beragam line up dan pabrik perakitan.

1 jam yang lalu


VIDEO: Crash Test Suzuki Fronx Hanya Dapat Bintang Satu Di ANCAP

Suzuki Fronx telah menjalani crash test di lembaga uji tabrak Australia, yakni ANCAP. Begini hasilnya

Berita | 3 jam yang lalu


Berita
Kia EV2 Resmi Melakukan Debut Dunianya

Kia EV2 resmi melakukan debut dunianya.

4 jam yang lalu


Berita
Ini Penyebab Kap Mesin Model Ini Tak Lagi Digunakan Pabrikan Mobil

Saat ini model kap mesin seperti ini tidak lagi banyak digunakan pabrikan otomotif dunia

5 jam yang lalu


Berita
Rencana Jangka Panjang, BYD Siapkan Juga Daur Ulang Baterai Di Indonesia

BYD tak hanya hadir bikin mobil namun juga siapkan fasilitas daur ulang baterai di fasilitas pabrik Subang

18 jam yang lalu