Beranda Berita

"Kembaran" Xpander Milik Nissan Tidak Akan Seperti Avanza-Xenia?

Berita
Kamis, 31 Agustus 2017 13:00 WIB
Penulis : Hariawan Arif
Berita - "Kembaran" Xpander Milik Nissan Tidak Akan Seperti Avanza-Xenia?


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Pihak PT Nissan Motor Indonesia (NMI) sudah mengeluarkan statement soal rencana membuat produk kolaborasi dengan Mitsubishi di segmen LMPV. Diketahui calon model baru Nissan ini akan dipasok oleh Mitsubishi, banyak yang menyebut mirip skema kelahiran Toyota Avanza yang dibidani oleh Daihatsu.

Namun Nissan menyampaikan bahwa kolaborasi produk LMPV tersebut nantinya tidak seperti Avanza-Xenia. Nissan, akan menghadirkan model yang berbeda dengan Xpander.

BACA JUGA

“Iya jauh (dari konsep Avanza-Xenia). Namun, perbedaannya seperti apa? Saya belum bisa memberikannya secara spesifik,” ujar Budi Nur Mukmin, GM Strategi Pemasaran dan Perencanaan Produk NMI yang dilansir dari berbagai sumber (30/8).

Dijelaskan bahwa jika melihat dari sebelum-sebelumnya, produk yang dibuat Nissan dengan aliansinya tidak pernah sama persis. Begitupun produk kolaborasi antara Nissan dan Mitsubishi juga tidak akan sama seperti Avanza-Xenia saat ini.

“Kalau coba merefleksikan dari produk-produk aliansi yang pernah dibuat oleh Nissan, akan tampak kalau kami tidak pernah membuat produk yang sama (kembaran), pasti akan ada diferensiasinya,” tutup Budi.


Tags Terkait :
Nissan Grand Livina Mitsubishi Xpander
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Nissan Livina Made In Indonesia Resmi Melantai di Filipina

2 tahun yang lalu


Berita
PPnBM 0 Persen Diperpanjang Hingga Agustus, Ini Dia Daftar Mobilnya

3 tahun yang lalu


Berita
PPnBM Sudah Diberlakukan, Nissan Livina Belum Turun Harga. Ini Penyebabnya

4 tahun yang lalu


Berita
Avanza-Xenia Penggerak Roda Depan? Hadir Tahun Depan?

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
GIIAS 2025 Akan Hadirkan 55 Merek Roda Empat, Polytron Bakal Debut Mobil Listriknya

8 jam yang lalu


Tips
Ingat, Berkendara Di Jalan Tol Harus Selalu Waspada

9 jam yang lalu


Tips
Pentingnya Periksa Ban Setelah Digunakan Jarak Jauh

10 jam yang lalu


Bus
Tanggal 21 Dan 24 April Gratis Naik Transjakarta Group, Ada Apa?

12 jam yang lalu


Berita
Honda Resmi Rilis Mobil Listrik Barunya Untuk Pasar Cina, Harganya Rp 400 Jutaan

14 jam yang lalu