Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Honda Civic Turbo Hatchback VS Sedan. Lebih Laris Mana?

Baru dua pekan sejak resmi diluncurkan, Honda klaim Civic turbo hatchback sudah laku sekitar tiga ratusan unit di seluruh Indonesia! Bagaimana bila dibandingkan dengan saudaranya yang berbentuk sedan?
Berita - Jumat, 7 Juli 2017 15:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Honda Civic turbo hatchback mendapat respon yang terbilang bagus dari pasar Indonesia. Terbukti dari angka penjualan yang membanggakan APM-nya setelah tak lama model kedua Civic turbo itu resmi meluncur.

Dalam keterangan tertulis yang dirilis PT Honda Prospect Motor (HPM) Rabu (5/7) lalu, dalam kurun 2 minggu setelah peluncuran, Civic turbo hatchback mencatat penjualan sebesar 317 unit di seluruh Indonesia. 

Tentu saja menggelitik untuk melihat lebih laris mana antara varian hatchback dan sedan. Dari data yang disampaikan Honda, model sedan yang lebih dulu eksis hanya membukukan penjualan sebesar 73 unit selama Juni 2017.

BACA JUGA

Honda Indonesia sendiri secara keseluruhan mencatat penjualan sebanyak 8.845 unit pada Juni 2017. Dan sepanjang 2017, merek yang punya basis pabrik di Karawang, Jawa Barat ini telah menjual sebanyak 93.264 unit mobil di seluruh Indonesia.

Civic turbo hatchback yang mengusung semangat kejayaan Honda Civic Estilo ini resmi meluncur di tanah air pada 9 Juni 2017 lalu. Ia mengusung mesin 1.500 cc 4 silinder turbo yang mampu menelurkan daya 173 PS dan torsi 220 Nm.


Tags Terkait :
Honda Civic
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Rayakan Ultah Ke-25 Pengembangan Hybrid Global, Inilah Mobil Honda Pertama Berteknologi Hybrid

1 bulan yang lalu


Berita
Transmisi Manual Sudah Mati? Tidak, Honda Mempertahankannya Melalui Civic RS

1 bulan yang lalu


Berita
Honda Indonesia Berkolaborasi Dengan Hot Wheels Ciptakan Model Baru Khusus Pasar Indonesia

2 bulan yang lalu


Berita
Honda Prelude Dikonfirmasi Hadir Tahun Ini

2 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Intip Safety Car BMW Di Moto GP 2024 Mandalika

3 jam yang lalu


Berita
Ternyata, Ini Kehebatan Mesin Diesel 4N16 Milik Mitsubishi Triton Generasi Terbaru

5 jam yang lalu


Berita
Harga SUV Listrik Neta X Resmi Dirilis. Mulai Rp 428 Juta

7 jam yang lalu


Berita
Inilah SUV Listrik Penantang Terkuat Tesla Model Y, Simak Spesifikasi dan Harganya

21 jam yang lalu


Berita
GIIAS Bandung Jadi Wadah Edukasi Para Pelajar Kota Kembang

1 hari yang lalu