Setelah sukses dengan dua produknya yaitu Go Panca dan Go+ Panca, Datsun memastikan akan menjual model ketiganya di 2017 ini yaitu Go Cross yang sudah sempat diperkenalkan dalam bentuk konsep di GIIAS 2016.
"Kami telah memajang model ketiga (Datsun) di Auto Show. Go Cross pastinya, itu akan menjadi model ketiga yang akan kami perkenalkan,” ungkap Antonio Zara selaku Presiden Direktur Nissan Motor Indonesia (NMI) yang dikutip dari Detik Oto (28/1).
“Soal waktu, tidak bisa saya informasikan sekarang. Tapi, mobil itu akan hadir karena kami berkomitmen untuk memiliki 3 model dalam jangka 3 tahun (setelah peluncuran merek Datsun di Indonesia pada 2014)," ujar Toti.
Go Cross akan bermain di segmen yang sedang bertumbuh di Indonesia dengan harga terjangkau. Walau pihak Datsun Indonesia sejauh ini tak menyebut apakah Go Cross akan berskema LCGC atau tidak tapi calon mobil baru ini dipercaya bakal membantu pertumbuhan penjualan Datsun. Jika Go-Cross diproduksi di Indonesia, maka besar kemungkinan ia akan dimasukkan ke skema LCGC sehingga harganya bakal makin rendah.
"Go Cross itu adalah sebuah crossover yang terjangkau. Tidak ada kompetitor langsung di Indonesia. Mobil harga terjangkau adalah segmen yang sangat populer di Indonesia. Itulah kenapa kami percaya diri Go Cross bakal mendongkrak volume penjualan Datsun," tutup pria yang akrab disapa Toti itu.
Sebenarnya di pasar crossover berharga Rp 100 jutaan ada Renault Kwid. Mobil tersebut dijual Rp 117 juta meski tak menyandang emblem LCGC. Video review kami akan Renault Kwid juga sudah ditayangkan di channel Youtube kami. Anda bisa menontonnya di LINK INI.