Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Bersiap, Toyota Agya Dan Daihatsu Ayla 1.200 CC Meluncur Bulan Depan

Melalui salah seorang petinggi PT Astra Daihatsu Motor, kami mendapat bisikan info mengenai mesin baru duo LCGC Toyota - Daihatsu.
Berita
Selasa, 7 Maret 2017 09:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Toyota Agya dan Daihatsu Ayla bermesin baru ternyata tengah disiapkan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) selaku produsen duo LCGC itu. Petinggi ADM keceplosan membeberkan bocoran ini saat diwawancarai para awak media pada pekan lalu.

"Untuk yang 1.000 cc tidak punah. Hanya bertambah varian mesin saja jadi ada 1.200 cc," tukas Sudirman M. R., Presiden Direktur PT ADM di sela perayaan 110 tahun Daihatsu (1/3).

Walau tak menyebut secara detail mengenai mesin baru Agya dan Ayla itu, tapi diduga kuat unit baru tersebut berkonfigurasi empat silinder. Dan pastinya punya output daya lebih besar. Menurutnya, dengan bertambahnya varian bermesin baru akan menggairahkan lagi penjualan mobil kembarnya itu.

Kami juga yakin mesin yang digunakan sama dengan Calya-Sigra. Mesin 4 silinder ini juga memiliki karakter lebih halus karena tambahan 1 silinder namun tetap hemat BBM. Bahkan di Daihatsu Sigra saja mesin ini mampu menembus 20 km/l di tol. Tentunya akan lebih hemat lagi di Agya-Ayla. "Ini kan tentunya bisa menambah pilihan bagi konsumen. Lagipula konsumen kan kalau ada pilihan lain akan lebih enak, kan seperti itu,” yakin Sudirman.

Mengenai kapan waktu peluncurannya, "Ya mudah-mudahan lah di April. Belum diproduksi tapi sudah dipersiapkan," singkat Sudirman. Dengan adanya Agya dan Ayla bermesin 1.200 cc tentunya menjadikan opsi baru di kelasnya sekaligus kelas di atasnya yang mulai banyak pemain baru. Sebab, segmen hatchback LCGC yang sukses menggerus City Car mulai mendapat spekulasi dari Proton Iriz dan Chevrolet Spark.

Untuk Daihatsu Ayla, saat ini mengandalkan mesin berkapasitas murni 998 cc tiga silinder. Tenaga maksimum yang bisa diraih sebesar 64 dk di 6.000 rpm.


Tags Terkait :
Toyota Daihatsu Agya Ayla LCGC
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Toyota Sienta Generasi Terbaru Malah Andalkan Sistem AC Ala LCGC

Toyota Sienta generasi terbaru resmi hadir di Jepang.

3 tahun yang lalu


Berita
Calya Sigra Club Chapter Jogjakarsidu Resmi Berdiri

Acara ini juga sekaligus merayakan hari jadi komunitas Calsic yang ketiga.

6 tahun yang lalu


Berita
Calya Facelift Jadi Mirip Avanza? Ini Kata Komunitas

Dengan segala peningkatan yang dilakukan Toyota pada New Calya, kini tampilan LCGC MPV tersebut jadi lebih menarik. Mungkinkah para pecinta Avanza beralih?

6 tahun yang lalu


Berita
Calya Dapati Facelift, Apa Kabar Isu Suspensi Ambles?

Toyota Calya sempat disoroti akibat suspensinya yang secara visual tampak ambles saat terisi penuh penumpang.

6 tahun yang lalu


Berita
1.000 Anggota Calya Sigra Club Akan Kumpul di Lampung

Dalam acara yang berlangsung dua hari tersebut juga akan diisi berbagai agenda penuh manfaat seperti donor darah.

6 tahun yang lalu


Berita
Calya Sigra Club Lanjutkan Kepemimpinan Ketua Lama Sampai 2 Tahun Ke Depan

Berbagai rangkaian acara disiapkan untuk memeriahkan acara ini serta sponsor yang berikan berbagai promo produk.

6 tahun yang lalu

Berita
Keseruan Ulang Tahun Kedua Komunitas Toyota Calya Indonesia

Perayaan ini merupakan puncak agenda ulang tahun KTCI yang berbuah manis.

7 tahun yang lalu


Berita
Komunitas Toyota Calya Inisiatif Bersih-Bersih Candi di Karawang

Acara yang diselengarakan di kawasan Candi Jiwa Batujaya, Karawang ini turut dihadiri member KTCI lainnya, seperti Chapter Jabodetabek, Bandung, Purwakata, Subang dan lainnya.

7 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Jepang Import 3 Model Toyota Dari AS Dengan Posisi Setir Kiri

Guna mendapatkan keseimbangan neraca dagang Jepang-AS, Toyota impor Tundra LHD ke Jepang langsung, meski menggunakan setir kiri.

2 jam yang lalu


Berita
BYD Rilis Gambar Dua Model Flagship Terbaru Mereka, Berikut Bocorannya

BYD merilis gambar teaser resmi yang mengonfirmasi kehadiran dua model flagship terbaru di jajaran Ocean Series.

3 jam yang lalu


Truk
Hino 500 Series Kuasai Segmen Medium Duty Truck Selama 25 Tahun

Pangsa pasarnya tahun 2025 mencapai 56 persen di kondisi dunia otomotif yang kurang kondusif

6 jam yang lalu


Berita
Standar Emisi Mesin Toyota 2GD-FTV Tengah Dibenahi, Diprediksi Reborn Di 2029

Mesin 2GD-FTV memang tersohor di Indonesia, namun ternyata merupakan mesin minoritas

6 jam yang lalu


Bus
Ekspor Perdana Mercedes-Benz OH 1626 L Euro 5 Rakitan Cikarang Ke Thailand

Mewujudkan tekad menjadikan Indonesia sebagai pusat manufaktur bus di wilayah Asia Tenggara dengan standar bus Eropa

7 jam yang lalu