Suzuki Swift kini punya edisi baru yang lebih keren. Edisi terbaru ini kini tampil dalam padu padan warna yang tak biasa, karena dalam satu mobil ada dua warna alias two-tone. Bahkan konsumen juga memiliki 3 pilihan kombinasi warna.
Swift dengan edisi warna baru ini baru hadir di Chili, Amerika Selatan. Seperti yang dilansir Indianautosblog (29/4), Swift varian GLX SE MT tersedia dalam tiga warna ganda yakni cokelat untuk di bodi dan putih di atap, silver (bodi) dan hitam (atap), serta ungu (bodi) dan hitam (atap).
Suzuki Swift edisi bicolor dilengkapi dengan pernik tampilan yang sama seperti edisi sebelumnya. Namun gril, pelek palang lima ukuran 16 inci, dan cover spion juga diberi sentuhan dua warna sesuai bodi dan atapnya tampak pada hatchback andalan Suzuki ini.
Swift warna baru ini dibuat di Hungaria untuk memenuhi kebutuhan pasar Amerika Latin. Antara Swift edisi khusus ini dengan yang standar tak ada perbedaan dimensi. Panjangnya 3.850 mm, lebar 1.695 mm, tinggi 1.510 mm, dan jarak sumbu roda 2.430 mm.
Mesin bensin berkode K12B VVT 1.200 cc ditanamkan Suzuki sebagai sumber penggeraknya. Mesin empat silinder ini mampu menghasilkan daya 93 hp dengan torsi puncak 118 Nm. Daya dari mesin dikirimkan ke roda melalui transmisi lima percepatan.
Kemungkinan besar ini adalah Swift edisi terakhir sebelum generasi terbarunya meluncur sekitar tahun depan.