Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Pesan Mitsubishi Pajero Sport 2016 Cukup Lewat Online

Berita
Rabu, 13 Januari 2016 09:00 WIB
Penulis : Jeffry Yanto Sudibyo


PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors yang akan menghadirkan All New Pajero Sport sebentar lagu memberikan tawaran yang menarik. Tawaran itu adalah fasilitas pemesanan All New Pajero Sport lewat online.  

Ini salah satu cara KTB untuk memberikan kemudahan konsumennya di tanah air. Sebab, hanya dengan membuka situs www.explore-pajerosport.com Anda sudah dapat booking unit SUV terbaru Mitsubishi ini. 

Cara ini lebih praktis dibanding pemesanan All New Toyota Fortuner, pesaing berat Pajero Sport yang akan meluncur Januari ini. Toyota masih melakukan cara konvensional, mengharuskan Anda datang ke dealer resmi. Booking Pajero Sport terbaru via online ini akan dibuka 5 hari lagi.

BACA JUGA

Pajero Sport terbaru tersedia pula dalam format 4x4 dengan tipe fitur Super Select 4WD II terdiri dari 2H (gerak dua roda belakang), 4H (gerak empat roda), 4HLC (gerak empat roda dengan center differential lock), dan 4LLC (gerak empat roda dengan differential lock untuk medan berat).

Selain itu, Super Select 4WD II yang digunakan untuk menawarkan mode pengemudian yakni Gravel, Mud/Snow, Sand and Rock (khusus 4LLC) yang bekerja bersama Active Stability and Traction Control (ASTC). 

Selain 4x4, Pajero Sport juga memiliki varian 4x2 yang diprediksi bakal lebih laris. Sama seperti Fortuner, Pajero Sport juga dibekali mesin dan transmisi baru. Mesin ini memiliki tenaga mencapai 181 dk dan torsi 430 Nm yang disalurkan ke roda via transmisi 8-speed. 

Tertarik namun malas datang ke dealer? Silakan pesan via online.


Tags Terkait :
Mitsubishi Pajero Sport
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Memboyong Mitsubishi Xpander Terlaris Dengan DP Mulai Rp 28 Jutaan, Segini Cicilan Bulanannya

9 bulan yang lalu


Berita
Berikut Pilihan Ban Mobil Berbagai Merek untuk Mitsubishi Xpander, Mulai Rp 700 Ribuan

1 tahun yang lalu


Berita
Mode Wet Pada Mitsubishi XForce Bikin Mobil Mudah Lewati Genangan Air

1 tahun yang lalu


Berita
Mulai Rp 600 Ribuan, Berikut Pilihan Ban Mobil Berbagai Merek untuk Mitsubishi Xpander

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Subaru Jual BRZ Dridt Edition Hanya 5 Unit, Harga Ro 1.09 Miliar

1 jam yang lalu


Berita
Suzuki Jimny White Rhino Ditargetkan Laku 100 Unit Selama GJAW 2024

2 jam yang lalu


Berita
Aletra Resmi Debut Di Indonesia, Bawa MPV EV Setara BYD M6

2 jam yang lalu


Mobil Listrik
Zeekr Resmi Meluncur Di Indonesia, Bawa Kedua Model Ini

3 jam yang lalu


Bus
Transjakarta Resmi Buka Sekolah Khusus Pramudi Bus

5 jam yang lalu