Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Jannarelly Motors Design-1, Mobil Sport Bergaya Klasik

Berita
Senin, 4 Januari 2016 08:00 WIB
Penulis : Bramantia Tamtama


Produsen otomotif Supercar asal Dubai, Jannarelly, akan meluncurkan mobil eksotis perdananya bulan depan. Jannarelly Motors Design-1, begitu namanya disebut, telah membuka sketsanya sebelumnya secara resmi akan hadir  Februari mendatang, seperti diberitakan Carscoops (3/1).

Design- 1 akan menjadi kendaraan yang diproduksi dengan cara custom alias sesuai dengan keinginan konsumen. Pembeli dapat memilih material bodi, termasuk bahan monokok dari serat karbon monokok, dengan beberapa bagian fiber ringan.

BACA JUGA

Pada badge pertama peluncuran, Jannarelly Motors hanya meluncurkan sekitar 30 unit edisi Design-1 yang telah ditambahkan beberapa perangkat aksesoris. Antara lain peranti aerodinamika berbahan polycarbonate, aeroscreen, paket aksesoris krom dan paket interior berbahan kulit.

Sumber tenaga penggeraknya mengandalkan mesin berkonfigurasi V6 dengan kapasitas sebesar 3.498 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 304 dk dengan torsi 371 Nm. Seluruh tenaga  akan disalurkan kepada roda melalui transmisi manual 6-percepatan. Tidak terlalu spektakuler, tapi ringannya bobot membuat tenaga ini tetap mampu melesatkan Design-1 secara impresif.

Jannarelly Motors mengklaim Design-1 hanya memerlukan waktu 4 detik saja untuk berakselerasi hingga 100 km/jam dari diam. Sedangkan kecepatan maksimum mobil sport klasik ini dapat mencapai 220 km per jam.

Mobil berukuran panjang 3.860 mm dengan lebar 1.840 mm dan tinggi 1.080 mm tersebut di banderol dengan harga US$ 55 ribu per unitnya. Atau setara dengan maksimal Rp 770 juta.


Tags Terkait :
Jannarelly Design-1
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Jannarelly Motors Design-1, Mobil Sport Bergaya Klasik

8 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Akhirnya Mitsubishi XForce Disisipi ADAS, Harga Naik Rp 8 Juta

2 jam yang lalu


Berita
Wuling Tawarkan DP Rendah dan Garansi Komponen Seumur Hidup

2 jam yang lalu


Berita
Ini Dia Harga Resmi Dari Maxus Mifa 7 Dan Mifa 9

3 jam yang lalu


Berita
MINI Luncurkan Dua Mobil Sekaligus Di GJAW 2024

4 jam yang lalu


Berita
Subaru Jual BRZ Drift Edition Hanya 5 Unit, Harga Rp 1.09 Miliar

4 jam yang lalu