Datsun Go di Indonesia kini eksis dengan mesin 1.200 cc. Tapi Datsun India kabarnya sedang mempertimbangkan mesin 1.000 cc untuknya.
Dengan mesin yang lebih kecil, harga jual hatchback ini juga diprediksi jadi lebih murah. Seperti yang dilansir Indianautosblog (21/6), disebut bahwa Datsun India tengah mempertimbangkan untuk menghadirkan mesin 1.000 cc untuk Go. Dengan ditambah skema CKD India maka bandrolnya pun dipastikan jadi makin murah dari yang bermesin 1.200 cc di harga 3.25.726 Rupee atau sekitar Rp 64 jutaan.
Datsun Go yang pakai mesin 1.200 cc berkode HR12DE saat ini bisa menghasilkan daya 68 dk dengan torsi puncak 104 Nm. Untuk mesin 1.000 cc ini tentu tenaganya juga lebih rendah, tapi tidak terpaut jauh.Jika memakai unit yang serupa Renault Kwid, tenaganya masih bisa menyentuh 65 dk. Dengan bobot hanya 788 kg, diprediksi Datsun Go 1.0 juga tak akan terasa kekurangan tenaga.
Belum jelas kapan tepatnya mesin baru ini akan mulai diaplikasikan oleh Datsun India. Bila sudah jadi, produk ini bisa saja dengan mudah masuk ke Indonesia.