Toyota Rush Pakai Platform Mobil Sejuta Umat. Di Mana DNA SUV-nya?

Toyota Rush Pakai Platform Mobil Sejuta Umat. Di Mana DNA SUV-nya?

Toyota Rush terbaru yang diperkenalkan dua hari lalu (23/11) berubah total dari versi terdahulu. Baik eksterior sampai interior, tak ada lagi sisa identitas Rush lawas.

.api tahu kah Anda, ternyata LSUV generasi terbaru ini punya platform yang serupa dengan Avanza alias mobil sejuta umat! Hal tersebut diamini langsung oleh desainer sekaligus ketua perancang All New Rush.

"Bisa dikatakan platform-nya itu berbasis seperti Avanza dan kami menambahkan beberapa fitur untuk Rush terbaru ini," ungkap Eiji Fujibayashi, Chief Engineer All New Toyota Rush kepada OtoDriver.

Pilihannya menggunakan platform serupa MPV sejuta umat itu tak lepas dari hasil riset dan survei Toyota mengenai minat konsumen tanah air. Hasilnya bisa ditebak, konsumen butuh mobil tangguh dengan ground clearance menjulang tapi tetap bisa angkut 7 penumpang.

 

"Kami melaksanakan berbagai survei untuk melihat kebutuhan dari konsumen itu seperti apa dan kami pikirkan juga massa depan dari mobil ini. Dan kesimpulannya adalah seven seater lah yang paling diminati konsumen," ujar Yoshihiro Nakata, Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor pada kesempatan yang sama.

Walau disebut ber-platform sama seperti Avanza, tapi Fujibayashi-San meyakinkan bahwa mobil berpenggerak roda belakang ini tetap ber-DNA SUV sejati. 

"Mesinnya memang sama dengan Avanza, tapi ada beberapa fitur yang kami tambahkan. Seperti Hill start assist dan Engine Start Stop Button, itu adalah fitur baru," seru Fujibayashi-San.

Bicara dimensi, All New Rush lebih lapang karena lebih panjang 230 mm dibandingkan model sebelumnya, menjadi 4.435 mm dengan menempatkan ban serep di bagian bawah lantai belakang.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

 
 
 

Bagikan

Rekomendasi

Bus-truck.id

    Otorider.com