Ban menjadi bagian yang tidak boleh diabaikan begitu saja terutama dalam hal ukurannya. Pada dinding sebuah ban akan tercantum kode, sebagai contoh P215/55/R17 93V
“Angka-angka ini merupakan spesifikasi yang menunjukkan profil dan gambaran kemampuan dari ban,” jelas Zulpata Zainal PG-On Vehicle Test (OVT) Manager PT Gajah Tunggal Tbk.
Pak Zul, sapaan akrab Zulpata, menerangkan bahwa huruf P merupakan kepanjangan dari Passenger Car berdasarkan penulisan standar Amerika, “Jika tertulis LT itu kepanjangan dari 'light truck' dan terkadang kode tersebut tidak dicantumkan,” imbuhnya.
Lebih jauh lagi akan dijabarkan secara mendetail tentang kode-kode tersebut.
215 lebar ban dihitung dalam ukuran mm
55 merupakan aspec rasio yakni perbandingan antara tinggi dinding samping ban dan telapak ban.
Ban dengan angka 55 artinya adalah tinggi dinding ban adalah 55% dari lebar telapaknya.
Berikut sejumlah kode pada ban beserta artinya.
R menunjukkan konstruksi ban Radial
17 menunjukkan ukuran rims / diameter dalam satuan inchi
93 merupakan indek kemampuan daya pikul (load index) untuk tiap ban
V adalah Speed Index
H : Max 210km/h.
S : Max 180km/h.
T : Max 190 km/h.
U : Max 200 km/h.
V : Max 240 km/h.
Z : >240 km/h
W : 270 km/h
Y : 300 km