Beranda Tips

Yang Harus Dilakukan di Lampu Merah Versi Pakar Mengemudi

Tips
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Selasa, 26 November 2019 11:00 WIB
Tips - Yang Harus Dilakukan di Lampu Merah Versi Pakar Mengemudi
Bagikan ke:

Apa yang dilakukan pada transmisi mobil saat kita berhenti menunggu lampu merah? Apakah membiarkan mobil dalam posisi netral kemudian menginjak pedal rem, atau malah memindahkan tuas transmisi ke posisi P (parking) untuk mobil matik?

“Mengaktifkan (menginjak atau menarik) rem parkir (E-Brake) saat mobil berhenti di lampu merah kurang tepat. Dalam kondisi tersebut pengemudi seharusnya cukup menginjak rem saja,” terang Sonny Susmana Director Training Safety Defensive Consultant (SDCI) saat dihubungi beberapa waktu silam. “Demikian juga dengan memposisikan transmisi ke posisi P,” tambahnya.

Menurutnya hal ini justru membuat pengemudi jadi kurang waspada terhadap lingkungan sekitar. Dengan mengaktifkan e-brake atau P pada mobil matik akan membuat kecenderungan bagi pengemudi menurunkan kewaspadaan terhadap sekelilingnya dan reflek pengemudi akan turun, padahal masih di area yang rawan. “Bagaimananpun juga posisi kita ada di jalan raya yang butuh konsentrasi dan tanggung jawab penuh,” lanjutnya.

“Cukup dengan memposisikan tuas transmisi pada posisi netral dan diikuti dengan menginjak rem. Lampu rem akan nyala dan hal ini menjadi sinyal bagi kendaraan di belakang bahwa Anda dalam posisi siaga dan berhenti,” sambung pakar mengemudi ini.

Namun demikian, Sonny mengatakan bahwa pendapatnya ini memang belum menjadi kesepakatan bersama. Di beberapa negara menganjurkan untuk menggunakan e-brake selama berada di lampu merah. Contohnya di Inggris mengajurkan untuk menggunakan e-brake lantaran lampu rem tidak nyala dan tidak menyilaukan pengemudi di belakangnya.

“Tapi jika kita lihat kondisi lalu lintas di Indonesia dengan populasi sepeda motor yang sedemikian besar, jadi cukup alasan untuk menggunakan skeneario terburuk yakni dengan mengginjak rem mobil tanpa harus mengaktifkan e-brake,” tutupnya.

Foto - Yang Harus Dilakukan di Lampu Merah Versi Pakar Mengemudi

#lalulintas #tips

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.