Beranda Mobility Truk

Delima Jaya Bikin Truk Wire Line Pakai Basis UD Trucks

Truk
Penulis: Ivan Casagrande
Rabu, 1 November 2023 06:10 WIB
Truk - Delima Jaya Bikin Truk Wire Line Pakai Basis UD Trucks
Bagikan ke:

Kreasi demi kreasi terus dibuat perusahaan karoseri asal Bogor, Jawa Barat, Delima Jaya. Kekinian, mereka sudah membuat sebuah truk wire line yang siap digunakan terjun ke area pertambangan minyak. Lantas apa yang dimaksud dengan truk wire line sendiri?

Foto - Delima Jaya Bikin Truk Wire Line Pakai Basis UD Trucks

Truk wire line dipakai pada tambang minyak, untuk melakukan pengecekan sumur minyak

"Jadi truk wire line ini dipakai pada tambang minyak, untuk melakukan berbagai pengecekan seperti pengecekan sumur minyak," buka Winston Wiyanta, Direktur Delima Jaya Group saat dihubungi, Selasa (31/10). "Dengan alat cable drum dan alat khusus (dari) customer yang disiapkan di dalam mobil wire line ini termasuk sistem monitoring di dalam mobil atau truk tersebut," tambahnya. 

Enggak tanggung-tanggung, customer memilih menggunakan sasis dari UD Trucks Quester 6x4. Truk ini kerap menjadi pilihan lantaran memiliki mesin bertenaga besar dan tangguh dalam melakukan pekerjaannya sekalipun melintasi medan sulit sekalipun. Bagian karoseri belakang memang menjadi tanggung jawab penuh Delima Jaya dengan sederet ubahan yang dilakukan. 

Foto - Delima Jaya Bikin Truk Wire Line Pakai Basis UD Trucks
Truk wire line ini digarap selama 60 hari kerja

"Untuk spesifikasi teknis (truk) wire line ini terdiri dari operator room dengan rak, meja, kursi, juga white board. Kemudian ada Spot lamp, Working lamp serta LED TV 32 inci yang digunakan untuk monitoring system," urai Winston lagi. "Kami juga memasang kaca film 3M, bagasi samping untuk kompartemen tambahan, full body insulation, Cable drum (untuk tambang minyak) dan tentu konstruksi bodi heavy duty serta aluminium flooring," katanya menambahkan.

Foto - Delima Jaya Bikin Truk Wire Line Pakai Basis UD Trucks
Kursi 'penumpang' dibuat simpel

Seluruh kelengkapan pada konstruksi bodi di bagian belakang sukses dikerjakan Delima Jaya dengan presisi. Secara keseluruhan pengerjaan truk wire line ini diluar sasis berkisar mulai Rp 200-350 juta tergantung detail spesifikasi yang digunakan. "Untuk pengerjaan wire line ini kami garap selama 60 hari kerja dan ada garansi satu tahun untuk craftsmanship karoseri," tutup Winston.

Baca juga: Inilah Pilihan Hemat Truk Tangki BBM FAW FB240CB

Baca juga: Membedah Monster Tambang Scania R620-A6X4 Single Trailer

#bus-truk-busindonesia-trukindonesia-safetydriving-defensivedriving-indonesia-truktambang-truktambang-trukwireline

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.