Beranda Mobility Pikap

Tampilan Toyota Rangga ‘Versi’ Jepang

Pikap
Penulis: Erie W. Adji
Kamis, 19 Oktober 2023 06:10 WIB
Pikap - Tampilan Toyota Rangga ‘Versi’ Jepang
Bagikan ke:

Dalam ajang Japan Mobility Show 2023, Toyota termasuk pabrikan yang hadir dengan panggung terbesar. Dan salah satu bintang panggungnya adalah mobil konsep dengan kode "IMV 0" (zero, Red)  seiring dengan tema “Let’s change the future of car – Find Your Future.”.

Dalam ‘versi’ Jepang, mobil konsep modular ini secara resmi sudah diberitahukan bahwa mobil berbasis pickup ini bisa dinaiki dua orang. Bagian belakang kabin, sebagaimana kpnsep kendaraan serbaguna, bisa dibangunkan beragam bentuk serta peruntukan operasional.

Foto - Tampilan Toyota Rangga ‘Versi’ Jepang

Basis dari Toyota Hilux yang terkenal tangguh

Foto - Tampilan Toyota Rangga ‘Versi’ Jepang

Layak juga dijadikan Campervan

Sama dengan versi yang tampil di GIIAS bulan Agustus lalu, dimensi Toyota Rangga itu tidak berbeda. Komposisi 5.300 x 1.785 x 1.740 mm  untuk panjang total x lebar keseluruhan x tinggi keseluruhan. Lalu jarak sumbu rodanya 3.085 mm.

Desainnya yang sederhana bukan tanpa alasan. “Ini memang mobil konsep yang bisa mengakomodir beragam keperluan berkendara sekaligus angkutan. Mulai dari keperluan angkut barang di wilayah pertanian, untuk keperluan logistik ringan, sampai kebutuhan di bidang militer,” jelas Dimas Aska selaku Head of Media Relation PT Toyota-Astra Motor (TAM) saat ditemui di sela ajang GIIAS 2023.

Basisnya diakui pula oleh Dimas memang diambil dari karakter yang ada pada Toyota Hilux. Begitu juga dengan kemungkinan harga, untuk pasar Indonesia akan di kisaran harga varian Toyota Hilux terendah.  

Harga Toyota Hilux untuk varian terendah adalah Rp 281.900.000. Dengan spesifikasi mesin; 1TR-FE DOHC, 4 silinder, DOHC Dual VVT-I, dan berkapasitas 1.998 cc (bensin).

Foto - Tampilan Toyota Rangga ‘Versi’ Jepang

Mungkin akan ada versi buat jualan Ramen di Jepang

Foto - Tampilan Toyota Rangga ‘Versi’ Jepang

Layak juga dijadikan kendaraan tanggap bencana

Namun jika memang akan dilabeli harga lebih murah dari Toyota Hilux maka terbuka opsi untuk memakai dapur pacu dari produk IMV yang sudah beredar sebelumnya. “Sangat dimungkinkan, bisa saja nantinya pakai mesin Innova atau Fortuner yang generasi satu, karena ada konsideran soal harga yang akan di bawah Hilux,” jabar Dimas kemudian.

Untuk catatan, Toyota Innova generasi pertama punya beberapa opsi mesin;  1TR-FE (2.000 cc-bensin), 2TR-FE (2.700 cc-bensin), dan 2KD-FTV (D-4D) (2.500 cc-diesel).

Baca juga: Seperti Inikah Interior Toyota Rangga?

Baca juga: Mungkin Segini Harga Toyota Rangga…

#bus-truk-busindonesia-trukindonesia-safetydriving-defensivedriving-indonesia

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.