Beranda Mobility Pikap

Super Cab Tawarkan Paket Tanpa DP, Cicilan Rp 100 Ribuan Per Hari

Pikap
Penulis: ZCH1708
Selasa, 4 Februari 2020 13:00 WIB
Pikap - Super Cab Tawarkan Paket Tanpa DP, Cicilan Rp 100 Ribuan Per Hari
Bagikan ke:

Setelah sukses meraih penjualan gemilang di 2019, memasuki 2020 ini pihak DFSK berpikritis keras, supaya makin meningkatkan jualan pikap Super Cab. Pikap berdaya angkut hampir 1,5 ton ini memang praktis menjadi tulang punggung penjualan DFSK sepanjang 2019 lalu dengan membukukan total penjualan sebanyak 2.042 unit.

Kali ini, DFSK mencoba memacu lagi penjualannya di awal tahun dengan menawarkan paket pembelian Super Cab tanpa DP, cicilan mulai dari Rp100 ribu per hari, serta paket DP rendah hanya Rp 9 juta (on the road DKI Jakarta), juga paket cashback mulai dari 19 juta rupiah, berlaku untuk pembelian Super Cab varian mesin diesel turbo maupun mesin bensin.

PR & Digital Manager PT Sokonindo Automobile, Arviane D. Bahar, Senin (3/2) mengatakan paket ini ditawarkan agar Super Cab makin terjangkau. "Selain harga yang terjangkau, biaya perawatan DFSK Super Cab semakin efisien dengan paket bebas biaya servis selama dua tahun atau 50.000 kilometer," ujarnya.
Pihaknya juga menyediakan smartphone dan voucher belanja yang bisa didapatkan secara cuma-cuma untuk konsumen yang membeli Super Cab.

Arviane menyatakan pihaknya melihat potensi penjualan Super Cab di segmen kendaraan komersial sangat baik. Hal ini tercermin dari penjualan DFSK Super Cab yang sangat baik selama ini. "Kami melihat banyak banyak celah-celah di segmen ini yang belum dimaksimalkan untuk merasakan manfaat dari teknologi yang ditawarkan DFSK," ujarnya.
Ia juga mengataka, bahwa di tahun 2020, pihak DFSK bertekad untuk memperluas konsumen kami di segmen kendaraan komersial dengan menghadirkan model-model baru yang akan menjadi solusi kebutuhan di berbagai sektor usaha," kata Arviane.

DFSK Super Cab versi mesin bensin menggunakan mesin tipe DK15, 1.500 cc bertenaga 102 daya kuda dan torsi 140 Nm yang ditujukan untuk pemakaian di area perkotaan. Sedangkan varian mesin diesel ditenagai mesin berkapasitas 1.300 cc dengan turbo untuk kontur jalan berbukit di pedesaan dan pegunungan. Varian ini memiliki torsi lebih kuat 190 Nm dan tenaga 75 daya kuda.
 
Super Cab memiliki bak belakang berukuran 2,310 mm x 1,670 mm x 340 mm dan kapasitas daya angkut hingga 1.399 kg untuk mengangkut barang muatan lebih banyak.

#dfsk #super-cab #pick-up

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.