Beranda Mobility Pikap

Karma Automotive, Siap Ramaikan Persaingan Pikap Listrik

Pikap
Penulis: Suryo Sudjatmiko
Kamis, 16 April 2020 16:00 WIB
Pikap - Karma Automotive, Siap Ramaikan Persaingan Pikap Listrik
Bagikan ke:

Karma Automotive atau yang sebelumnya dikenal sebagai Fisker Automotive diketahui tengah menyiapkan pikap dan juga SUV listrik.

Seperti dilansir dari theverge, pabrikan yang bermarkas di California Selatan ini akan mempertontonkan model pikap andalannya sebelum akhir tahun ini. Sedangkan versi SUV akan menyusul kemudian.

Revero menjadi nama pikap EV yang berlabel emblem Karma dan menggunakan penggerak all wheel drive.  

Menurut kutipan dari Bloomberg, perusahaan itu berencana untuk memamerkan versi konsep pickup sebelum akhir tahun, dan akhirnya menjualnya dengan harga awal yang kurang dari $ 135.000, untuk Karma Revero. Kedua kendaraan akan berpenggerak all-wheel-drive yang akan dibangun pada pabrik di California Selatan.

Diklaim produknya ini akan mampu menempuh jarak kisaran 250 dan 300 mil untuk sekali pengisiian baterai. Ada hal berbeda dibandingkan pikap listrik lainnya, yaitu pada Karma Revero, atapnya diberi panel surya sehingga dapat peranti pengisian baterai tambahan, saat sedang digunakan.

#karma #ev #revero

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.