Beranda Mobility Bus

Mau Beli Bus Double Decker? Segini Harganya…

Bus
Penulis: Erie W. Adji
Kamis, 10 Agustus 2023 16:15 WIB
Bus - Mau Beli Bus Double Decker? Segini Harganya…
Bagikan ke:

Bus double decker boleh disebut sebagi puncak tertinggi bagi sebuah perusahaan otobus. Bagaimana tidak, selain butuh ketersediaan sasis khusus, penggarapannya juga butuh waktu lebih panjang.

Sasis-sasis seperti Volvo B11R, Scania K410iB, maupun Mercedes-Benz OC 500 RF 2542 jadi materi awal yang harus tersedia sebelum berlanjut ke proses lanjutannya hingga berupa satu unit bus utuh. “Jika bodi kosongan, di luar harga sasis, jok, AC, dan mungkin toilet atau smoking area, harga ‘bodi kosongan’ di kisaran Rp 900 jutaan,” buka Nugroho Eko S., Marketing Person, Tentrem.

Foto - Mau Beli Bus Double Decker? Segini Harganya…

Harga sasis mendominasi biaya pembelian satu unit bus double decker

Harga serupa juga disodorkan pihak Laksana. Indraningsih selaku GM Sales perusahaan asal Semarang ini menyebut kisaran harga yang serupa,”Sekitar Rp 900 jutaan untuk bodi saja, di luar harga sasis.”

Berbekal dari harga bodi itu, untuk bisa menjadi satu unit bus utuh masih harus ditambah harga untuk pengadaan jok, maupun AC, termasuk ragam detail lain. “Secara umum biaya untuk menyediakan toilet sekitar Rp 20 juta,” ujar Nugroho lagi.

Disebutkannya lagi, harga jok untuk kelas “super luxury” bisa mencapai Rp 6 jutan per unitnya,”Tinggal dikali berapa jumlah kebutuhannya untuk satu unit bus.”

Baik pihak Tentrem maupun Laksana menyebutkan bahwa satu unit bus double decker bisa mencapai harga Rp 4 miliar. “Setiap perusahaan otobus biasanya memiliki permintaan khusus yang membuat satu unit bus termasuk double decker punya rentang harga hingga jadi bus utuh yang tidak seragam,” pungkas Nugroho.        

Dalam ajang GIIAS 2023, paling tidak ada empat unit bus ‘tingkat’. Pihak Tentrem membawa satu unit, sementara karoseri Laksana memboyong dua unit, dan satu unit ada di area Adiputro.

Foto - Mau Beli Bus Double Decker? Segini Harganya…

Detail interior menempati 'posisi kedua' kebutuhan biaya membangun satu unit bus

Foto - Mau Beli Bus Double Decker? Segini Harganya…

Pihak karoseri tetap memberikan panduan teknis agar keinginan soal detail dari konsumen bisa terakomodir dengan baik

Baca juga : Ternyata Ini Wujud Utuh Scania K410CB Tentrem di GIIAS 2023

Baca juga : Yes, Begini Penampakan Utuh Barisan Jetbus 5 Adiputro

  

#bus-truk-busindonesia-trukindonesia-safetydriving-defensivedriving-indonesia

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.